Connect With Us

BMKG Sebut Hujan di Tangsel Bukan Hasil Modifikasi Cuaca

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 10 Oktober 2023 | 18:15

Ilustrasi musim hujan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sejumlah wilayah meliputi Jakarta Selatan (Jaksel), Bogor, Depok, dan Tangerang Selatan (Tangsel) diguyur hujan pada Selasa, 10 Oktober 2023, malam.

Deputi Bidang Meteorologi dari Bada Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Guswanto mengatakan, hujan dengan intensitas rendah itu terjadi sekira pukul 20.05 WIB menurut laporan citra radar cuaca.

Guswanto menjelaskan, hujan yang mengguyur tersebut tidak berasal dari hasil teknologi modifikasi cuaca (TMC) seperti beberapa waktu sebelumnya.

"Itu hujan alami dan tidak ada kegiatan TMC di Jabodetabek," ujar Guswanto dikutip dari Okezone.com, Rabu, 11 Oktober 2023.

Menurut Guswanto, datangnya musim hujan yang melanda wilayah Tangerang sampai saat ini masih sesuai prediksi BMKG, yakni November 2023.

"Masih konsisten sesuai Prakiraan BMKG di November,” pungkasnya

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill