Connect With Us

Beraksi di Masjid Serpong Tangsel, Maling Motor Bersenpi Korek Diringkus

Yanto | Jumat, 19 Juli 2024 | 15:22

Ilustrasi pencurian sepeda motor. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) berhasil diringkus warga saat beraksi di Jalan Ciater Rawamacek, kelurahan Buaran, kecamatan Serpong, Kota Tangsel, Kamis 18 Juli 2024.

Kasi Humas Polres Tangsel AKP Agil membenarkan penangkapan pelaku curanmor berinisial AP, 25, di halaman Masjid Nurul Ikhlas, sekitar pukul 05.30 WIB.

Berdasarkan kronologis yang didapat, awalnya ada seorang warga mengetahui pelaku tengah melancarkan aksinya di halaman masjid. Lalu warga tersebut berteriak hingga mengundang perhatian massa.

"Saat sedang beraksi, pelaku ketahuan dan diteriaki. Korban dari dalam masjid keluar ikut mengejar pelaku bersama warga. Pelaku akhirnya berhasil diringkus," ujarnya.

Petugas Polsek Serpong yang mendapatkan laporan langsung menuju lokasi untuk mengamankan pelaku dari amukan massa. Saat diperiksa, pelaku membawa senjata api jenis korek.

"Selanjutnya, pelaku diamankan di Polsek Serpong untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Barang bukti yang didapat, senjata api jenis korek, satu unit motor Honda Vario warna merah milik korban," imbuh Agil.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BANDARA
Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Sepanjang Libur Nataru 2026 Tembus 3,52 Juta

Rabu, 7 Januari 2026 | 20:28

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, sukses menutup periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) dengan catatan performa yang gemilang.

KOTA TANGERANG
Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Terjebak Macet di Lokasi Kebakaran, 2 Spesialis Curanmor Asal Lampung Diringkus Polsek Ciledug

Kamis, 8 Januari 2026 | 18:08

Aksi dua spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor) berinisial ES, 21, dan SM, 25, di wilayah Larangan, Kota Tangerang menjadi yang terakhir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill