Connect With Us

Diterjang Angin Kencang dan Pohon Tumbang, 6 Rumah Rusak di Ciputat Tangsel

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 4 Agustus 2024 | 22:09

Warga memotong pohon tumbang yang menimpa rumah di Kecamatan Ciputat, Kota Tangsel, Sabtu 3 Juli 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Angin kencang beserta pohon tumbang yang melanda wilayah Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), pada Sabtu 3 Agustus 2024, sore, mengakibatkan enam unit rumah rusak.

Satgas BPBD Tangsel, Dian Wiryawan mengatakan enam rumah yang rusak tersebut berlokasi di Jalan Cendrawasih 5, RT07/02, Kelurahan Sawah Baru dan di Jalan Suka Damai, RT05/04, Kelurahan Serua Indah.

"Di Sawah Baru, dua rumah tertimpa pohon tumbang, atapnya rusak ringan. Sedangkan di Serua Indah, ada empat rumah rusak sedang diterjang angin kencang," katanya, Minggu 4 Juli 2024.

Staf Pelaksana Pusat Data dan Informasi BPBD Kota Tangsel Sutrisno menjelaskan dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa. Hanya saja sebanyak 11 kepala keluarga yang menghuni rumah tersebut terdampak.

"Warga mengalami kerugian materil yang mengakibatkan mereka mengungsi di tempat saudaranya. Saat ini, Satgas BPBD Kota Tangsel telah mengevakuasi reruntuhan atap serta pohon tumbang," ujarnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Daftar SMA Paling Berprestasi di Kota Tangerang, Bisa Jadi Acuan SPMB 2026

Selasa, 30 Desember 2025 | 14:17

Para siswa kelas 9 di Kota Tangerang tengah bersiap melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA menjelang SPMB 2026. Tentunya, sekolah dengan rekam jejak prestasi menjadi incaran.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Pemkot Tangerang Sebar 150 Petugas Kebersihan Cegah Penumpukan Sampah Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 19:16

Jelang malam pergantian tahun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan persiapan dengan mengerahkan 150 petugas kebersihan untuk menjaga kebersihan selama momentum Tahun Baru 2026 nanti.

BANTEN
Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:49

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten mencatat perkembangan signifikan pembinaan usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah Provinsi Banten sepanjang 2025

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill