Connect With Us

DPRD Tangsel Tunda Pembentukan Alat Kelengkapan, Ini Sebabnya

Yanto | Kamis, 12 September 2024 | 15:43

Ketua DPRD Tangsel sementara Rahmat Hidayat. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Proses pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) periode 2024-2029 tertunda.

Padahal, AKD harus segera dibentuk setelah anggota DPRD dilantik. AKD yang akan dibentuk meliputi komisi-komisi, Badan Musyawarah (Bamus), Badan Anggaran (Banggar), hingga Badan Legislasi (Baleg).

Ketua DPRD Tangsel sementara Rahmat Hidayat menyampaikan, hingga saat ini pembentukan AKD masih menunggu proses surat posisi untuk ketua definitif, terutama untuk dua parpol yakni Golkar dan PDIP.

"Kalau bisa Insya Allah lebih cepet lebih baik, sebenarnya menunggu rekomendasi Partai Golkar dan PDIP," katanya, Kamis 12 September 2024.

Rahmat menambahkan hingga saat ini yang baru mengirim ketua definitif yaitu PKS dan Gerindra. Namun untuk yang lain masih menunggu.

"Untuk PKS itu Ali Yusuf dan Ibu Tera dari Gerindra. Parpol lain masih menunggu nanti aja, nanti juga diumumkan," jelasnya.

Sedangkan, untuk posisi pimpinan DPRD yang terdiri dari 1 ketua dan 3 wakil yakni dari Partai Golkar, PKS, PDIP dan Gerindra.

Terkait Partai PAN, PPP dan Nasdem yang bergabung jadi satu fraksi, Rahmat mengatakan hal tersebut atas dasar kesepakatan bersama oleh parpol masing-masing, sesuai ketentuan tata tertib DPRD Tangsel.

"Tiga partai bergabung jadi PPN. Pembentukan ini atas dasar kesepakatan bersama, di tatib juga sudah diperbolehkan," imbuhnya.

KAB. TANGERANG
Motor Pengunjung MTQ ke-56 Kabupaten Tangerang Raib Dicuri

Motor Pengunjung MTQ ke-56 Kabupaten Tangerang Raib Dicuri

Jumat, 9 Januari 2026 | 15:27

Aksi pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) terjadi di tengah pagelaran Musabaqah Tilawatil Qur'an ke- 56 Kabupaten Tangerang, yang diadakan Kawasan BSD, Kecamatan Pagedangan, pada Kamis 8 Januari 2026 malam.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill