Connect With Us

Juru Bicara Benyamin-Pilar Bantah Tudingan Dukung Andra Soni saat Hadiri Konsolidasi Gerindra

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 16 Oktober 2024 | 13:38

Juru Bicara Tim Kampanye Benyamin-Pilar Mohamad Robert Usman (kanan) dan Calon Gubernur Banten nomor urut 01 Airin Rachmi Diany (kiri) (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Juru Bicara Tim Kampanye Benyamin-Pilar membantah tudingan yang menyebut Calon Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie mendukung Andra Soni dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024 saat menghadiri acara konsolidasi Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) dan Partai Gerindra di kantor DPD Partai Gerindra Banten, Kamis, 10 Oktober 2024.

Kehadiran Benyamin di acara tersebut menimbulkan anggapan bahwa ia mendukung Andra Soni dan Dimyati dalam Pilgub Banten 2024. Spekulasi ini bertentangan dengan posisi Partai Golkar yang mendukung penuh pasangan Benyamin-Pilar dalam Pemilihan Walikota Tangerang Selatan.

"Kita harus pisahkan antara Pak Ben sebagai Walikota yang kita kenal dijadikan oleh Golkar, dengan Pak Ben yang saat ini sudah menjadi Kader Gerindra. Beliau berbicara di Pertemuan Internal Gerindra, jadi tidak ada kata lain kecuali loyalitas," tegas Juru Bicara Tim Kampanye Benyamin-Pilar Mohamad Robert Usman dalam keterangannya, Rabu, 16 Oktober 2024.

Dikatakan Robert, Benyamin memberikan pernyataan dukungan kepada pasangan Andra-Dimyati hanya dalam kapasitasnya sebagai sesama kader Gerindra.

Di sisi lain, lanjut Robert, Partai Golkar tetap solid mendukung pasangan Benyamin-Pilar dalam Pilkada 2024.

"Jadi masyarakat tidak perlu khawatir, harus hati-hati, jangan sampai ada pihak lawan kompetitor yang sengaja menghembuskan pernyataan Pak Ben," tambahnya.

Robert juga menyinggung hubungan erat antara Benyamin dan Airin, yang selama dua periode bersama-sama memimpin Tangerang Selatan. 

Menurutnya, keakraban ini tidak akan mengurangi dukungan masyarakat kepada Airin, yang dinilai telah memberikan kontribusi besar bagi Kota Tangsel.

Menutup pernyataannya, Robert memastikan bahwa hubungan antara Airin dan Benyamin tetap harmonis, meskipun ada banyak manuver politik dari lawan-lawan mereka.

"Ya, keharmonisan tetap terjaga, dan kita menjaga supaya masyarakat pemilih tetap tegak lurus, Tangsel nomor 1, Provinsi nomor 1, sampai saat ini luar biasa semakin bertumbuh," pungkasnya.

BANTEN
Imigrasi dan Polda Banten Perkuat Desa Binaan Perangi Perdagangan Orang

Imigrasi dan Polda Banten Perkuat Desa Binaan Perangi Perdagangan Orang

Rabu, 19 November 2025 | 15:32

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal (Kanwil Ditjen) Imigrasi Banten dan Polda Banten resmi mengikat kerjasama strategis untuk memperkuat benteng pertahanan daerah dari ancaman Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

TANGSEL
Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Longsoran Sampah TPA Cipeucang Bikin Kali Meluap Warna Hitam Pekat, Rumah Warga Kebanjiran

Selasa, 18 November 2025 | 21:23

Banjir melanda permukiman warga sekitar TPA Cipeucang, Kampung Nambo, Kelurahan Serpong, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, akibat longsoran sampah saat hujan deras mengguyur kawasan tersebut, pada Selasa 19 November 2025.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill