Connect With Us

Jati Kusumo Menangkan Sayembara Logo HUT ke-16 Tangsel

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 17 Oktober 2024 | 23:39

Pemenang sayembara logo HUT ke-16 Kota Tangsel. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) telah memilih pemenang sayembara logo Hari Ulang Tahun (HUT) ke-16 Tangsel.

Dari puluhan karya yang dikirimkan oleh masyarakat, Logo HUT-16 Tangsel milik Jati Kusumo, Warga Kampung Sawah, Kecamatan Ciputat berhasil mendapatkan nilai tertinggi dari para dewan juri.

Lewat tema Konektivitas dalam Kreativitas, logo karya Jati Kusumo memadupadankan warna, ide, hingga konsep yang sangat brilian.

Setiap aspek logo dirancang dengan cermat untuk mewakili nilai-nilai dan aspirasi dalam mencerminkan semangat, inovasi dan kebanggaan Tangsel.

Maulana Prayoga, Ketua Pelaksana sekaligus dewan juri sayembara logo HUT ke-16 Tangsel mengatakan, logo milik Jati Kusumo memiliki makna yang begitu dalam.

Dalam sisi logonya, tersirat angka 16 lalu ada konektivitas, bertumbuh dan juga kolaborasi.

"Lalu ada warna hijau melambangkan ketenangan, keseimbangan dan pertumbuhan, dimana warna ini juga mencerminkan rasa aman, dapat dipercaya, kematangan dan tanggung jawab lingkungan keberlanjutan atau rasa kepercayaan yang kuat," ujarnya.

Selanjutnya, ada warna hijau tosca yang mencerminkan kesegaran, kreativitas, harmoni dan energi. Warna ini juga melambangkan komunikasi yang jelas, inovasi dan kebijaksanaan.

Lalu, ada sentuhan warna infinity gold yang bermakna kemewahan, prestise, kekayaan dan kualitas tinggi. Warna ini juga ingin menunjukan citra yang elegan dan berkelas.

"Akhirnya berdasarkan kesepakatan seluruh dewan juri, logo milik Jati Kusumo mendapatkan nilai tertinggi mengalahkan 65 logo lainnya yang telah diajukan. Logo inilah resmi jadi logo HUT ke-16 Kota Tangsel," tutupnya.

PROPERTI
Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Summarecon Serpong Hadirkan Hunian Premium 3 Lantai dengan Double High Ceiling, Terjual Lebih dari 50%

Jumat, 31 Oktober 2025 | 23:19

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon Serpong) kembali meluncurkan hunian mewah di kawasan The Springs Gading Serpong, Tangerang dengan meluncurkan Ardea.

BISNIS
Dorong Regenerasi Petani Kopi,  Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Dorong Regenerasi Petani Kopi, Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Senin, 3 November 2025 | 15:11

Roemah Koffie menyalurkan program beasiswa inovatif bagi 1.000 mahasiswa pertanian, dengan fokus pada regenerasi petani kopi.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

BANTEN
Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Senin, 3 November 2025 | 15:51

Sebanyak, 23 pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi secara resmi dilantik oleh Gubernur Banten, Andra Soni, Gedung Negara Provinsi Banten, Senin 3 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill