Connect With Us

Keuntungan Facebook Capai Rp 19 Triliun

FER | Sabtu, 30 April 2016 | 20:53

Mark Zuckerberg, CEO Facebook. (prnewsonline/google / TangerangNews)

TANGERANG - Saham raksasa media sosial Facebook meningkat setelah melaporkan kenaikan keuntungan sampai tiga kali lipat dalam kuartal pertama 2016 menjadi 1,51 miliar dollar AS (sekitar Rp 19,8 triliun).

Sementara pendapatan dari iklan meningkat menjadi 5,2 miliar dollar AS (Rp 68 triliun) dari 3,5 miliar dollar AS (sekitar Rp 46 triliun) tahun sebelumnya, dengan 80 persen lebih berasal dari telepon genggam.

Layanan video siaran langsung dari Facebook tampaknya menarik minat pemasang iklan baru sementara pendapatan dari layanan yang selama ini sudah ada juga berkembang.

Pendirinya, Mark Zuckerberg, sudah meminta agar saham baru diterbitkan sehingga dia menyumbangkan dana dari saham-sahamnya ke yayasan sosial namun tetap menguasai perusahaan.

Peningkatan keuntungan dan pendapatan itu jauh di atas perkiraan para pelaku saham di Wall Street New York dan harga saham Facebook langsung naik sampai 9 persen lebih beberapa jam setelah perdagangan.

Sementara peningkatan pengguna aktif bulanan meningkat 15 persen dibanding satu tahun sebelumnya, menjadi 1,65 miliar, di atas perkiraan para analis.

Dan setiap pengguna menyumbangkan uang lebih banyak bagi Facebook dengan rata-rata 3,2 dollar AS atau Rp 42.000 per orang, naik dari 2,5 dollar AS atau sekitar Rp 33.000 tahun lalu.

 

 

HIBURAN
Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Masih Ingat? 7 Tren Kuliner yang Pernah Viral di Indonesia Tapi Kini Sulit Ditemukan 

Selasa, 29 April 2025 | 08:40

Setiap tahun, dunia kuliner di Indonesia selalu diramaikan oleh tren baru yang kreatif dan menggugah selera. Inovasi rasa dan tampilan terus bermunculan dari tangan-tangan kreatif pecinta kuliner.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

NASIONAL
Prabowo Bakal Pasang Smart TV di Seluruh Sekolah Indonesia

Prabowo Bakal Pasang Smart TV di Seluruh Sekolah Indonesia

Jumat, 2 Mei 2025 | 22:44

Presiden Prabowo Subianto akan segera memulai pemasangan layar televisi pintar (smart TV) di seluruh sekolah di Indonesia untuk menunjang pembelajaran berbasis digital.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill