Connect With Us

Virtual Reality 5D Jadi Daya Tarik Utama di Festival Al-A'zhom Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 9 Juli 2024 | 10:20

Wahana Virtual Reality 5D di Festival Al-A'zhom Kota Tangerang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Wahana Virtual Reality 5D, yang menampilkan kisah Rasulullah SAW menjadi salah satu daya tarik utama dalam gelaran Festival Al-A'zhom ke-11 Kota Tangerang.

Tema yang diusung dalam wahana ini antara lain, Kisah Nabi Muhammad SAW Isra Mikraj, Kisah Nabi Muhammad SAW ke Makkah, Kisah Hijrah Nabi, Kisah Nabi Musa dan Kisah Maulid. 

Nurul, salah satu warga dari Kotabumi, Kabupaten Tangerang mengaku takjub dengan adanya wahana milik VR Journey Indonesia tersebut.

"Sampai merinding dengan angin, aroma dan eksperimen di lokasi kejadian dengan jangkauan pandangan 360 derajat itu luar biasa. Patut dicoba," ujarnya.

Sementara itu, panitia Virtual Reality 5D Fahratul Umma menjelaskan, wahana dibuka mulai pukul 10.00 WIB hingga 21.30 WIB dalam periode Festival Al-A'zhom, yakni sampai 17 Juli 2024 mendatang.

Adapun lokasinya terletak di Gedung Graha Santri 2210 belakang Masjid Raya Al-A’zhom. 

"Ini perdana di Kota Tangerang, sebagai wisata yang berkesan di hati, sedih dan terharu," pungkasnya.

TEKNO
Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Kamis, 29 Januari 2026 | 22:00

Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri membongkar sindikat penipuan siber berskala besar yang mencatut institusi Kejaksaan Agung.

NASIONAL
Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:35

PT Pertamina Patra Niaga mengusulkan kebijakan pembatasan pembelian LPG subsidi 3 kilogram maksimal 10 tabung per bulan untuk setiap kepala keluarga (KK).

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill