Connect With Us

Idul Adha, Jumlah Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Diprediksi Naik 9,6 Persen

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 30 Agustus 2017 | 18:00

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (@TangerangNews 2017 / Rangga A Zuliansyah)


TANGERANGNEWS.com-PT Angkasa Pura II (Persero)  memprediksi selama Idul Adha pada 2017 ini akan ada kenaikan jumlah penumpang mencapai 9,6 persen. Jumlah tersebut merupakan perbandingan  antara hari normal dengan long weekend.

Kenaikan jumlah penumpang akan terjadi mulai Kamis 31 Agustus sampai dengan Minggu 3 September 2017.  “Relatif tinggi pergerakan penumpang. Kita memprediksi ada kenaikan penumpang sekitar 9,6 persen pada libur Idul Adha tahun ini,” ujar  Branch Communication Manager PT Angkasa Pura II, Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Dewandono Prasetyo Nugroho, Rabu (30/08/2017). BACA JUGA : Maskapai China Southern Beroperasi di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta

Diperkirakan lonjakan penumpang paling tinggi akan terjadi pada hari Minggu 3 September yang dapat mencapai 14,7 persen. “Realisasinya akan kita umumkan nanti,” tuturnya.

Pihaknya telah bersiap mengantisipasi adanya lonjakan tersebut. Karenanya, PT Angkasa Pura II berharap penumpang untuk datang lebih awal.  Namun, data penumpang yang melonjak tidak diikuti dengan pergerakan pesawat. BACA JUGA : PT Angkasa Pura II Gratiskan Jasa Porter di Bandara Soekarno-Hatta

Prediksi PT Angkasa Pura II,  trend kenaikan hanya akan terjadi pada Kamis (31/8/2017). “Prediksi kami maksimal pergerakan pesawat sekitar 4,7 persen. Karena sampai saat ini tidak ada yang meminta extra flight dari maskapai,” tuturnya.(RAZ)

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill