Connect With Us

Hasil Jumlah Suara Pilgub Banten 2024, Airin Cuma Menang di Cilegon dan Tangsel  

Fahrul Dwi Putra | Senin, 9 Desember 2024 | 11:45

Calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany mencoblos di TPS 15, di perumahan Sutera Narada Alam Sutera, Kelurahan Pakulonan, Kecamatan Serpong Utara, pada Rabu 27 November 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten telah mengumumkan hasil akhir perhitungan suara Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024. 

Pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Andra Soni dan Dimyati Kusumah, berhasil meraih suara terbanyak dan dinyatakan sebagai pemenang Pilgub 2024. 

Sementara itu, paslon nomor urut 1, Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi, hanya unggul di dua wilayah, yakni Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan Kota Cilegon.  

Secara keseluruhan, Andra-Dimyati meraih total 3.102.501 suara atau 55,88 persen dari total suara sah. Sementara Airin-Ade memperoleh 2.449.183 suara atau 44,12 persen. 

Ketua KPU Banten M. Ihsan mengumumkan hasil ini dalam rapat pleno rekapitulasi suara pada Sabtu, 7 Desember 2024. Ia juga menyatakan bahwa hasil tersebut resmi berlaku setelah ditetapkan.  

"Keputusan ini mulai berlaku untuk sejak ditetapkan," tegasnya.

Airin Rachmi Diany, yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Wali Kota Tangsel selama dua periode, berhasil unggul signifikan di wilayah tersebut. Paslon Airin-Ade mendapatkan 382.250 suara, jauh meninggalkan Andra-Dimyati yang hanya memperoleh 190.312 suara. 

Di Kota Cilegon, Airin-Ade juga unggul tipis dengan perolehan 122.852 suara dibandingkan 107.495 suara untuk Andra-Dimyati.  

Namun, di enam kabupaten/kota lainnya, Andra-Dimyati mendominasi perolehan suara. Di Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang, Kota Serang, Kabupaten Pandeglang, dan Kabupaten Lebak, Andra-Dimyati berhasil merebut dukungan mayoritas masyarakat Banten.  

Berikut rincian hasil suara Pilgub Banten 2024 di delapan kabupaten/kota berdasarkan rekapitulasi KPU dikutip dari CNN Indonesia, Senin, 9 Desember 2024.

  • Kota Cilegon: Airin-Ade 122.852 suara, Andra-Dimyati 107.495 suara. 
  • Kota Tangsel: Airin-Ade 382.250 suara, Andra-Dimyati 190.312 suara. 
  • Kota Serang: Airin-Ade 139.289 suara, Andra-Dimyati 197.005 suara. 
  • Kabupaten Serang: Airin-Ade 356.052 suara, Andra-Dimyati 475.441 suara. 
  • Kota Tangerang: Airin-Ade 318.195 suara, Andra-Dimyati 444.260 suara. 
  • Kabupaten Tangerang: Airin-Ade 589.429 suara, Andra-Dimyati 907.129 suara. 
  • Kabupaten Pandeglang: Airin-Ade 212.454 suara, Andra-Dimyati 436.660 suara. 
  • Kabupaten Lebak: Airin-Ade 325.662 suara, Andra-Dimyati 344.199 suara.  
HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

KAB. TANGERANG
Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Banjir Tangerang Makin Parah Gegara Alih Fungsi Lahan, DPRD Desak Revisi Perda RTRW

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:35

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tangerang bakal melakukan evaluasi terhadap Peraturan Daerah (Perda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Nomor 9 Tahun 2020 akibat banyaknya titik banjir yang ada di wilayah tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill