Connect With Us

Shelter Bus Damri Cilegon-Bandara Soetta Dipindah ke Terminal Seruni

Mohamad Romli | Jumat, 14 Juni 2019 | 17:11

Mulai Sabtu (15/6/2019) pukul 00.30 WIB, shelter bus Damri jurusan Bandara Soetta ditempatkan di kantor Dishub Cilegon. (@TangerangNews / Mochamad Iqbal)

TANGERANGNEWS.com-Shelter bus Damri jurusan Cilegon-Bandara Soekarno Hatta dipindah ke terminal Seruni. Sebelum dipindah, shelter berada di halaman kantor Dishub Kota Cilegon.

Perpindahan itu setelah diprotes oleh Wali Kota Cilegon, Edi Ariadi. Edi mengkritik bahwa kantornya tak elok jika dijadikan shelter bus karena sifatnya sebagai kantor pelayanan publik.

Pihak Dishub Cilegon kemudian berkoordinasi dengan Damri Cabang Serang untuk memindahkan shelter dari kantor Dishub ke terminal Seruni.

Perpindahan itu efektif mulai besok Sabtu (15/6/2019) pukul 00.30 WIB untuk keberangkatan. Kemudian, bagi para penumpang dari Bandara Soetta yang turun di Cilegon pada pukul 02.00 WIB akan diturunkan di terminal Seruni.

"Mulai besok mereka sudah mulai beroperasi di sini, hari ini juga saya diperintahkan untuk cek lokasi mana kira-kira lokasi yang nyaman, tempatnya yang safety ," kata Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Dishub Kota Cilegon, Hendra Pradipta, Jumat (14/6/2019).

Hendra mengatakan, shelter bus Damri jurusan Bandara Soetta ditempatkan di kantor Dishub karena alasan keamanan. Pengelola bus Damri saat itu memerhatikan kondisi keamanan dan kelayakan para penumpang yang turun di Cilegon dari Bandara Soetta malam hingga dini hari.

"Dulunya memang area di situ macet penumpang lebih deket di situ, kemudian alasan keamanan juga," kata GM Perum Damri Cabang Serang, Aris Sutanto.

Untuk itu, pihak Damri meminta agar penumpang memaklumi pergeseran shelter. Ia berharap agar keamanan dan kenyamanan di terminal terjamin. (MI/MRI/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

KOTA TANGERANG
3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

Kamis, 1 Mei 2025 | 19:36

Menyambut Hari Buruh Sedunia (May Day) sebanyak 15.000 buruh melakukan aksi unjuk rasa ke lapangan Monas, Jakarta, Kamis 01 Mei 2025. Dari jumlah tersebut, sekitar 3.000 di antaranya berasal dari Kota Tangerang.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill