Connect With Us

Duh! Dalam Sejam, 2 Tas Pengunjung Water World Krakatau Disikat Maling

Mohamad Romli | Senin, 24 Juni 2019 | 18:40

Wahana air Water World Krakatau, Cilegon. (@TangerangNews / Mochamad Iqbal)

TANGERANGNEWS.com - Dua tas milik pengunjung wahana air Water World Krakatau Cilegon hilang dalam satu jam. Tiga telepon seluler dan uang tunai raib.

Peristiwa itu diketahui terjadi pada Sabtu (22/6/2019) sekitar pukul 09.00 WIB, pengunjung yang kehilangan tas baru menaruh tasnya untuk ganti baju renang.

Saat kembali ke lokasi pertama tas ditaruh, korban tidak lagi melihat barang bawaannya berada di tempat semula dan raib dicuri maling.

BACA JUGA:

"Jam 8 masuk begitu jam 9 lebih tas tersebut nggak ada di tempat sehingga anak saya telepon ke saudara tolong minta diambilin baju buat ganti," kata orangtua korban, Evi kepada wartawan, Senin (24/6/2019).

Selain tas milik anaknya, tas saudaranya juga ikut raib digondol maling. Dua tas itu raib dalam satu jam. Total kerugian 3 telepon seluler dan uang tunai Rp80 ribu serta pakaian.

"Kalau ditotal kira-kira Rp15 juta, ada HP ( handphone ) 3, baju ganti juga. Semua yang di dalam tas hilang," kata dia. (MI/MRI/RGI).

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

KOTA TANGERANG
Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Tramadol dan Hexymer Kerap Dipakai Pelajar Tangerang Buat Tawuran

Jumat, 16 Januari 2026 | 21:16

Polres Metro Tangerang Kota mengungkap fakta bahwa konsumsi obat-obatan keras jenis Tramadol dan Hexymer kerap dijadikan dorongan nyali bagi para remaja di Tangerang untuk tawuran.

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill