Connect With Us

Wagub Banten Ungkap Jumlah Nakes yang Sudah Vaksinasi Dosis Ketiga

Tim TangerangNews.com | Selasa, 7 September 2021 | 21:20

Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy saat meninjau pelaksanaan vaksinasi. (@TangerangNews / Antara)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy mengungkapkan 57 persen tenaga kesehatan di wilayahnya sudah mendapat vaksinasi Covid-19 dosis ketiga.

“Alhamdulillah untuk dosis ketiga bagi garda terdepan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yakni para nakes, di Banten itu angkanya sudah 57,07 persen,” kata Andika saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Merdeka di Pesantren Ikhlas Salman Al Farisi, Kecamatan Jawilan, Kabupaten Serang, Selasa (7/9/2021), dilansir dari Antara.

Menurut dia, suntikan dosis ketiga vaksin Covid-19 sudah diberikan kepada 26.005 tenaga kesehatan atau sudah mencapai 57,07 dari total 45.566 tenaga kesehatan yang menjadi sasaran vaksinasi.

Ia menjelaskan pula bahwa secara keseluruhan hingga 5 September 2021 vaksinasi dosis pertama sudah dilakukan pada 2.828.486 orang atau 30,65 persen dari total sasaran vaksinasi di Provinsi Banten.

Penyuntikan vaksin COVID-19 dosis kedua, ia melanjutkan, baru dilakukan pada 1.630.135 orang atau 17,66 persen dari sasaran vaksinasi di Provinsi Banten yang seluruhnya 9.229.383 orang.

Menurut Andika, saat ini ada 760 tenaga pelaksana vaksinasi di Provinsi Banten.

Sementara itu, Kepala Polda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto mengatakan bahwa pelayanan Vaksinasi Merdeka digelar serentak di rumah ibadah, pesantren, dan kampus di Indonesia untuk mempercepat peningkatan cakupan vaksinasi.

"Di Banten kita gelar di beberapa titik, salah satunya di sini dengan target dua ribu dosis," kata Rudy, yang meninjau pelayanan di Pesantren Ikhlas Salman Al Farisi bersama Wakil Gubernur.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill