Connect With Us

Bicara Soal Gaji Guru Honorer, Gubernur Banten: Sudah Layak

Rachman Deniansyah | Kamis, 11 November 2021 | 23:29

Gubernur Banten Wahidin Halim saat melakukan kunjungan ke SMAN 1 Cilograng, Kabupaten Lebak, Rabu 10 November 2021. (@TangerangNews / Instagram @wh_wahidinhalim)

TANGERANGNEWS.com-Gubernur Banten Wahidin Halim mengklaim gaji dan tunjangan guru honorer di Provinsi Banten sudah layak. Bahkan mereka bisa menerima gaji sampai Rp4,5 juta setiap bulannya.

"Alhamdulillah para guru merasa cukup dan layak. Saat ini guru honorer per bulannya bisa menerima honor Rp 4,5 juta. Tunjangan untuk kepala sekolah juga sudah layak," ucapnya saat melakukan kunjungan ke SMAN 1 Cilograng, Kabupaten Lebak, seperti dilansir dari Sindonews, Kamis 11 November 2021.

Menurut Wahidin, dalam membangun pendidikan di Provinsi Banten, pihaknya menjalankan program prioritas peningkatan kesejahteraan guru melalui honor dan tunjangan.

Guru yang bahagia karena kesejahteraannya meningkat membuat Wahidin pun ikut bahagia. "Saya merasa bahagia ketika para guru merasa bahagia," ucapnya.

 

Kunjungannya ini juga bertujuan untuk memastikan program telah terlaksana dengan baik di lapangan.

"Ini kesempatan saya untuk melihat langsung pembangunan infrastruktur jalan, jembatan, sekolah, hingga honor dan tunjangan bagi para guru," tutur pria yang akrab disapa WH itu.

Dikatakan Wahidin, wilayah Cilograng perlu dibangun agar tidak kalah dengan wilayah lainnya. Salah satunya dengan pengembangan jalan, rumah sakit, hingga sekolah.

"Di sini (SMAN 1 Cilograng) ada juga warga Bogor dan Sukabumi. Untuk Rumah Sakit Cilograng akan kita bangun pada awal 2022," ucapnya.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

NASIONAL
KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

KUHAP Baru Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Guru Besar UI Nilai Supremasi Negara Terlalu Dominan

Jumat, 2 Januari 2026 | 12:26

Guru besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI) Sulistyowati Irianto mengkritisi pengesahan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) serta pemberlakuan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang akan efektif mulai Januari 2026

KAB. TANGERANG
Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Nyawa Dibayar Nyawa, Keluarga Korban Pembunuhan di Jambe Minta Pelaku Guru Ngaji Dihukum Mati

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:52

Suasana duka masih menyelimuti keluarga besar Abdul Aziz, 19, remaja yang tewas secara tragis di tangan Abdul Mugni, 23, temannya yang berprofesi sebagai guru ngaji.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill