Connect With Us

6 Buruh Jadi Tersangka Perusakan Kantor, Gubernur Banten Buka Peluang Damai

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 28 Desember 2021 | 09:41

Gubernur Banten Wahidin Halim. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Enam buruh yang menjadi tersangka dalam kasus perusakan kantor Gubernur Banten saat aksi demo revisi UMK 2022, Rabu 22 Desember 2021 lalu, mendapat peluang restorative justice.

Hal itu dikatakan Gubernur Banten Wahidin Halim melalui kuasa hukumnya, Asep Abdullah Busro seperti dilansir dari Beritasatu, Selasa 28 Desember 2021.

“Gubernur Banten membuka peluang untuk restorative justice, yaitu penyelesaian jalan damai. Namun, semua ketentuan diserahkan sepenuhnya kepada penyidik Ditreskrimum Polda Banten,” kata Asep.

Pihaknya mengapresiasi langkah cepat yang diambil pihak kepolisian dalam menindaklanjuti pelaporan kliennya. Ia pun berharap insiden itu tidak terjadi lagi di kemudian hari.

“Kami berterima kasih dan mengucapkan apresiasi kepada Polda Banten kurang dari 24 jam sudah mengamankan enam tersangka perusakan dan penerobosan masuk ke ruang kerja gubernur Banten,” ujarnya.

Sebelumnya, Polda Banten menyatakan ada enam orang buruh yang telah ditangkap dan dijadikan tersangka. Polisi juga masih mencari enam tersangka lainnya terkait kasus yang sama.

HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill