Connect With Us

BMKG Banten Rilis Peringatan Dini, Waspada Potensi Gelombang Tinggi di Wilayah Ini

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 22 Februari 2023 | 09:31

Ilustrasi berteduh saat hujan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Wilayah II Banten merilis prakiraan cuaca untuk hari ini, Rabu 22 Februari 2023.

BMKG memprediksi potensi mengalami hujan ringan hingga sedang di sejumlah wilayah Provinsi Banten sejak dini hari hingga malam hari.

Untuk pagi hari, cuaca berawan hingga hujan ringan akan melanda wilayah Carita, Cimanggu, dan Malingping. Sedangkan, wilayah Kabupaten Tangerang berpotensi berawan dan hujan sedang di siang hari.

Kondisi tersebut masih berlanjut hingga malam hari, daerah terdampak lainnya yakni Gunung Kencana, Rangkasbitung, Anyer, Labuan, dan Kota Tangerang Selatan.

Sementara itu, suhu udara di wilayah Banten diprediksi berada antara 23-31 derajat celcius dengan kelembapan udara 60-95 persen. Arah angin berasal dari arah Barat Daya hingga Barat Laut dengan kecepatan 5-35 km/jam.

"Waspada potensi hujam sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang," tulis BMKG melalui laman resmi.

Selain itu, BMKG mengimbau adanya potensi tinggi gelombang sedang di wilayah Banten

"Waspada potensi tinggi gelombang 1.25-2.50 meter (sedang) di Selat Sunda bagian Selatan, Perairan Selatan Banten, dan Samudra Hindia Selatan Banten," imbuh BMKG.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill