Connect With Us

Demo Tolak UMK 2024, Buruh Sempat Blokir Tol Tangerang-Merak

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 7 Desember 2023 | 18:43

Sejumlah buruh menutup akses Tol Tangerang-Merak KM 55 dalam aksi demo menolak UMK 2024, Kamis 7 Desember 2023, siang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Buruh yang hendak demo ke Kawasan Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B), sempat masuk ke Tol Tangerang-Merak KM 55 untuk melakukan pemblokiran, Kamis 7 Desember 2023.

Dalam video yang beredar di media sosial, para buruh yang berjumlah sekitar puluhan orang, merangsek masuk ke jalur tol yang berada di kawasan Serang, Banten.

Mereka sempat memenuhi jalan tol sehingga kendaraan tidak bisa melintas.

Atas aksi tersebut, Wakapolda Banten Brigjen Pol Sabilul Alif bernegosiasi dengan para buruh untuk tidak menutup akses tol.

"Beginilah suasana setelah bernegosiasi lama di tengah jalan tol KM 55 Terowongan Tambak, saat para teman-teman buruh mencoba menutup akses jalan tol dalam perjalanan menuju KP3B untuk unjuk rasa," kata Sabilul dalam akun instagramya @m.sabilul_alif.

Akhirnya dengan komunikasi yang baik, mereka mau membukarkan diri dan jalan tol bisa lancar kembali. 

"Untuk memastikan tidak ada lagi hal serupa, saya ikut menaiki mobil korlap sampai saat ini menuju kawasan KP3B selama 1,5 jam perjalanan. Alhamdulillah pergeseran massa buruh dapat berjalan dengan lancar dan tertib," terangnya.

NASIONAL
Ketum PWI Pusat Tanggapi Tuduhan Cash Back

Ketum PWI Pusat Tanggapi Tuduhan Cash Back

Rabu, 30 April 2025 | 23:03

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch Bangun, menanggapi santai permintaan gelar perkara kasus "cash back" yang dilaporkan oleh Helmi Burman ke Polda Metro Jaya.

TANGSEL
Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Pria Paruh Baya Tewas Bersimbah Darah di Pamulang, Diduga Dibunuh Keluarga

Rabu, 30 April 2025 | 19:01

Seorang pria paruh baya tewas mengenaskan dengan kondisi bersimbah darah di Jalan Masjid Darussalam, RT04/14, Kedaung, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu 30 April 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill