Connect With Us

3,5 Juta Kendaraan Diprediksi Lewati Tol Tangerang Merak saat Mudik Lebaran 2024

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 28 Maret 2024 | 17:11

Kondisi kemacetan panjang di Tol Tangerang-Merak, Selasa, 31 Oktober 2023. (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 3,5 juta kendaraan diprediksi melewati Tol Tangerang Merak saat mudik Lebaran 2024.

Jumlah ini mengalami kenaikkan dibandingkan tahun sebelumnya, yakni 3,6 persen.

Kepala Divisi Operasional dan Pemeliharaan Tol Tangerang Merak Samsul Chair mengatakan, pada 2023 pihaknya mencatat jumlah kendaraan yang melintasi tol tersebut per harinya mencapai 153 ribu.

Untuk itu, diprediksi pada 2024 akan mengalami kenaikan kendaraan harian mencapai 159 ribu.

"Secara total prediksi kita 3,5 juta kendaraan yang melewati tol Tangerang Merak," ujar Samsul dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 28 Maret 2024.

Menanggapi lonjakan itu, Samsul menyebut pihaknya melakukan penambahan gardu tol Gerbang Tol (GT) Cikupa dan Pelabuhan Merak.

Hal ini dilakukan guna mempercepat proses transaksi kendaraan agar tidak menimbulkan kemacetan panjang.

Selain itu, operator tol juga menambah gardu satelit di GT Cikupa sebanyak dua unit untuk keluar dan masuk agar mengantisipasi kepadatan lalu lintas di ruas Tol Tangerang.

Sedangkan, puncak arus mudik Tol Tangerang Merak diprediksi pada Rabu, 3 April 2024 dengan 179.454 kendaraan melintas.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill