Connect With Us

Yuk Hadiri Culinary Day Kota Tangerang, Ada Denny Caknan hingga Momen Perpisahan

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 21 Desember 2023 | 20:18

Poster resmi Culinary Day Kota Tangerang (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Penghujung tahun 2023 masyarakat, khususnya di Kota Tangerang akan dihibur dengan festival besar bertajuk "Culinary Day Kota Tangerang".

Menggandeng dua musisi ternama, yakni Denny Caknan dan Budi Doremi, festival Culinary Day Kota Tangerang akan berlangsung meriah.

Tak hanya itu, masyarakat juga akan dihibus dengan penampilan band-band lokal Kota Tangerang, kombinasi tari budaya dan modern, sambil menikmati aneka ragam kuliner khas Kota Tangerang.

Festival Culinary Day Kota Tangerang 2023 akan digelar di Taman Elektrik, Puspem Kota Tangerang, pada 26 Desember 2023 mendatang. Hal ini juga sekaligus menjadi momen perpisahan dengan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dan Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin setelah memimpin selama 10 tahun.

"Event ini akan menjadi perayaan besar pada akhir tahun 2023 ini sekaligus menandakan berakhirnya masa jaatan Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah dan Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin," tulis akun Instagram resmi @tangerangkota.

Untuk itu, masyarakat Kota Tangerang diimbau agar berbondong-bondong turut memeriahkan festival Culinary Day guna merasakan momen berwisata kuliner yang tak terlupakan.

"Pastikan untuk hadir dan bergabung dalam perayaan terbesar di Kota Tangerang pada tahun ini. Bawa keluarga, teman, dan nikmati hari yang penuh kebahagiaan bersama," kata akun @tangerangkota.

HIBURAN
Jalan di Karawaci Tangerang Ditutup untuk Syuting Film Lisa Blackpink, Ini Alternatifnya

Jalan di Karawaci Tangerang Ditutup untuk Syuting Film Lisa Blackpink, Ini Alternatifnya

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang bersama Satlantas Polres Metro Tangerang Kota akan memberlakukan rekayasa lalu lintas dan penutupan jalan sementara di ruas Jalan K.S Tubun Karawaci, mulai 28-31 Januari 2026.

KAB. TANGERANG
890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:15

Sebanyak 890 rumah di Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, masih terendam banjir yang diakibatkan luapan Sungai Cimanceuri dan Cipasilian hingga saat ini, Rabu 28 Januari 2026.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill