Connect With Us

Perempuan di Cisoka ini 2 Kali Kehilangan Motor

Mohamad Romli | Rabu, 31 Januari 2018 | 12:00

Kediaman Astuti, 40, korban pencurian sepeda motor di Perumahan Bukit Gading Cisoka, Desa Selapajang, Cisoka, Rabu (31/1/2018). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Kasus pencurian sepeda motor (curanmor) terus terjadi di Tangerang. Kali ini menimpa Astuti, 40, warga Perumahan Bukit Gading Cisoka,  Desa Selapajang, Cisoka, Rabu (31/1/2018).

Bahkan, musibah  itu merupakan kali kedua yang dialaminya. Kepada TangerangNews.com, korban menuturkan, kasus pencurian tersebut terjadi sekitar pukul 03.00 WIB.

BACA JUGA :

"Saat itu saya mendengar suara seperti ada orang yang tengah membuka gembok pagar," ujarnya.

Namun, kecurigaan itu tak membuatnya bertindak. "Biasanya sih kalau ada suara mencurigakan saya mengintip dari jendela, kali ini enggak tahu kenapa saya diam saja," tambahnya.

Sepanjang malam, korban terus teringat pada sepeda motor Honda Vario Tekno nopol B-6806-GWM miliknya yang diparkir digarasi depan rumahnya tersebut, ternyata perasaan korban itu firasat buruk musibah yang menimpanya.

"Pas pagi-pagi saya cek, ternyata motor sudah tidak ada, pintu pagar terbuka, gemboknya juga hilang," jelasnya.

Korban pun langsung syok, karena peristiwa tersebut bukan yang pertama menimpanya. "Sebelumnya juga terjadi, namun saat itu memang pagar enggak dikunci," tukasnya.(RAZ/HRU)

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill