Connect With Us

Cawabup Tangerang Ombi Yakin Partisipasi Pemilih Tembus 80 Persen

Mohamad Romli | Rabu, 27 Juni 2018 | 11:00

Calon Wakil Bupati Tangerang Mad Romli bersama sang istri Nina Lisnawati saat menggunakan hak pilihnya di TPS 01, Desa Parahu, Kecamatan Sukamulya, Rabu (27/6/2018). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Calon Wakil Bupati Tangerang Mad Romli menggunakan hak pilihnya di TPS 01, Desa Parahu, Kecamatan Sukamulya, Rabu (27/6/2018).

Didampingi sang istri, Nina Lisnawati, sosok yang akrab disapa Ombi kompak mengenakan atasan kemeja putih. Sekitar pukul 09.00 WIB ia tiba di TPS tersebut.

Usai menggunakan hak pilihnya, ia menyapa awak media. Dengan wajah penuh optimis, Ombi menuturkan yakin akan memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Tangerang periode 2018-2023.

Bahkan ia pun meyakini partisipasi pemilih yang dipatok Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang sebesar 80 persen tercapai.

"Saya sudah menggunakan hak pilih dengan keluarga saya dan yakin 90 persen saya bisa menang di TPS 01 ini,” ungkapnya kepada awak media.

Di TPS itu tercatat 417 daftar pemilih tetap (DPT) 417 yang terdiri dari 206 pemilih laki-laki 206 dan 211 pemilih perempuan. 

Diketahui, Ombi memulai kiprah politiknya menjadi kader partai Golkar dengan jabatan terakhir sebagai Ketua DPRD Kabupaten Tangerang periode 2014-2019.

Ia kemudian dipersunting Ahmed Zaki Iskandar, calon Bupati yang juga petahana maju sebagai pasangan calon tunggal di Pilbup Tangerang ini.(RAZ/RGI)

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

HIBURAN
Dibawa Perantau Madura, Ini Asal Mula Kuliner Nasi Jagal Kota Tangerang

Dibawa Perantau Madura, Ini Asal Mula Kuliner Nasi Jagal Kota Tangerang

Sabtu, 25 Oktober 2025 | 15:59

Di tengah maraknya ragam kuliner modern, nasi jagal tetap merupakan salah satu makanan tradisional yang paling digemari di Kota Tangerang. Olahan daging berempah ini bukan hanya memanjakan lidah, tetapi juga menyimpan sejarah akulturasi budaya.

PROPERTI
Restoran Kampung Kecil Cabang Paramount Petals Dibuka, Hadirkan Nuansa Kuliner Nusantara Bernuansa Alam

Restoran Kampung Kecil Cabang Paramount Petals Dibuka, Hadirkan Nuansa Kuliner Nusantara Bernuansa Alam

Rabu, 29 Oktober 2025 | 11:35

Salah satu jaringan resto besar di Indonesia, Kampung Kecil resmi membuka cabang ke-56 di kawasan Paramount Petals, Tangerang, Senin, 27 Oktober 2025.

TANGSEL
Satgas Khusus Anti-Bullying Tangsel Telah Aktif, Pelajar Diajari Konsekuensi Hukum Kekerasan

Satgas Khusus Anti-Bullying Tangsel Telah Aktif, Pelajar Diajari Konsekuensi Hukum Kekerasan

Selasa, 28 Oktober 2025 | 18:43

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) menegaskan bahwa tim khusus pencegahan kekerasan di lingkungan pendidikan telah aktif dan bergerak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill