Connect With Us

Ribuan Atlet Berlaga di Kompetesi Olahraga Pelajar Tangerang

Maya Sahurina | Senin, 1 April 2019 | 18:32

Tampak Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar membuka langsung kegiatan mengikuti Kompetisi Olahraga Pelajar dan Prestasi tingkat Kabupaten Tangerang Tahun 2019. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

 

 

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 2.991 atlet di Kabupaten Tangerang mengikuti Kompetisi Olahraga Pelajar dan Prestasi tingkat Kabupaten Tangerang Tahun 2019. Kompetisi tersebut diikuti para pelajar di tingkat SLTP dan SLTA di 29 Kecamatan di Kabupaten Tangerang.

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar yang membuka langsung kegiatan tersebut di Sport Center, kelapa Dua mengatakan, tujuan dilaksanakannya Kompetisi ini bukan hanya sekedar membentuk atlet namun juga membangun karakter pelajar yang disiplin.

Tampak Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar membuka langsung kegiatan mengikuti Kompetisi Olahraga Pelajar dan Prestasi tingkat Kabupaten Tangerang Tahun 2019.

"Kita ingin membangun bukan saja tubuh yang sehat tapi juga mental dan karakter pemuda Kabupaten Tangerang yang semangat, disiplin, gaya hidup berolahraga, memiliki nilai lebih," ujar Zaki, Senin (1/4/2019).

Zaki mengatakan, semangat berkompetisi bukan hanya dibentuk untuk memperoleh medali atau piala. Namun, lebih mengajarkan generasi muda untuk berkompetisi secara sehat.

Sementara itu, Kepala Dinas Disporabudpar Kabupaten Tangerang, Ahmad Taufik mengatakan, Kompetisi ini akan diadakan di empat venue yang ada di Kabupaten Tangerang, yakni venue GOR Sport Center, Gelanggang Atletik Sport Center, Sport Center Citra Raya, dan lapangan Sepak Bola PGRI.

"Kompetisi ini mempertandingkan enam cabang olahraga, yakni Sepakbola, Atletik, Bulutangkis, Tenis Meja, Bola Volly, dan Bola Basket," beber dia.(RMI/HRU)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

TANGSEL
Darurat Sampah Tangsel, Benyamin Instruksikan ASN Kurangi Penggunaan Plastik

Darurat Sampah Tangsel, Benyamin Instruksikan ASN Kurangi Penggunaan Plastik

Senin, 19 Januari 2026 | 18:19

Status darurat sampah menjadi perhatian serius Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Wali Kota Benyamin Davnie secara tegas menginstruksikan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjadi garda terdepan dalam memerangi tumpukan sampah

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill