Connect With Us

Besok, Bikin SIM di Polresta Tangerang Berhadiah Helm

Maya Sahurina | Minggu, 30 Juni 2019 | 08:56

Kasat Lantas Polresta Tangerang Kompol Ari Satmoko. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Tahun ini, institusi Polri memperingati Hari Bhayangkara ke-73. Satuan Lalu Lintas Polresta Tangerang memberikan kado istimewa bagi warga yang mengurus permohonan Surat Izin Mengemudi (SIM) baru pada 1 Juli 2019.

"Memperingati Hari Bhayangkara ke-73 yang jatuh pada hari Senin, 1 Juli 2019, Satuan Lalu Lintas Poles Kota Tangerang akan memberikan helm bersertifikat SNI bagi pemohon SIM yang berhasil meraih nilai uji teori terbaik," ujar Kasat Lantas Polresta Tangerang Kompol Ari Satmoko dalam keterangan tertulisnya, Minggu (30/6/2019).

Program ini, kata Ari, hanya berlaku pada tanggal 1 Juli 2019 di Satuan Lalu Lintas Polres Kota Tangerang. 

BACA JUGA:

Selain program pemberian helm SNI gratis, guna menambah wawasan masyarakat terkait satuan-satuan yang ada di institusi Polri, anggota Polres Kota Tangerang akan mengenakan seragam satuan-satuan yang ada di tubuh Polri. 

"Sahabat bisa mengetahui, satuan apa saja yang ada di Polri dan model seragamnya," tambahnya.

Tidak hanya itu, sebagai bentuk kecintaan terhadap budaya Indonesia, anggota Polres Kota Tangerang juga akan ada yang mengenakan busana adat daerah yang ada di Indonesia. 

"Program ini adalah bentuk pengabdian dan usaha Polri untuk bangsa dan negara. Sesuai dengan semangat yang diusung yakni semangat Promoter, semangat pengabdian Polri untuk masyarakat, bangsa, dan negara," tukasnya.(MRI/RGI)

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KOTA TANGERANG
Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:42

Di balik kepungan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Tangerang, sebuah kabar membahagiakan menyeruak dari RW 04, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill