Connect With Us

Lantik 142 Pejabat Kades, Bupati Tangerang Ingatkan Soal Korupsi

Maya Sahurina | Selasa, 23 Juli 2019 | 15:11

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melantik 142 Kepala Desa (Kades) di 29 kecamatan di Kabupaten Tangerang, di Lapangan Maulana Yudha, Selasa (23/7/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com - Sebanyak 142 Kepala Desa (Kades) di 29 kecamatan di Kabupaten Tangerang dilantik di Lapangan Maulana Yudha, Selasa (23/7/2019).

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar berpesan kepada para Kades agar menikmati jabatan itu dalam artian melaksanakan tugas sepenuh hati dan bertanggung jawab.

Zaki menambahkan para pejabat yang dilantik mempunyai peran penting di setiap wilayahnya.

"Tentu saja kami juga berharap kepala desa dapat menjadi pelopor gerakan anti korupsi di desa masing masing, untuk kemudian menjadi contoh bagi aparatur desa yang lainnya," ucapnya.

Zaki juga mengingatkan agar para kepala desa yang diberikan tanggung jawab tidak menyalahgunakan jabatannya untuk kepentingan pribadi.

"Saya berharap setelah dilantik, kepala desa langsung melanjutkan kepemimpinan terdahulu kearah membangun desa yang lebih baik lagi," pungkasnya.(RAZ/RGI)

NASIONAL
Usai Kilang Balikpapan Beroperasi, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Beli BBM ke Pertamina

Usai Kilang Balikpapan Beroperasi, Bahlil Wajibkan SPBU Swasta Beli BBM ke Pertamina

Selasa, 13 Januari 2026 | 11:32

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menyatakan pemerintah akan mengarahkan badan usaha swasta penyalur bahan bakar minyak untuk memprioritaskan penyerapan BBM hasil produksi kilang dalam negeri.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

TANGSEL
Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Senin, 12 Januari 2026 | 21:37

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menegaskan bahwa rencana kerja sama soal sampah dengan pihak ketiga bukan pembuangan, melainkan skema pengolahan sampah modern yang berfokus pada pengurangan residu.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill