Connect With Us

Kesehatan Hewan Kurban di 29 Kecamatan Kabupaten Tangerang Diperiksa

Faisal Fazri | Selasa, 13 Juli 2021 | 13:35

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) melakukan pengecekan kesehatan pada hewan kurban secara serentak di 29 kecamatan, Selasa 13 Juli 2021. (@TangerangNews / Faisal Fazri)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kabupaten Tangerang, melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) melakukan pengecekan kesehatan pada hewan kurban secara serentak di 29 kecamatan, Selasa 13 Juli 2021.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner pada DPKP Kabupaten Tangerang drh. Pustri Windayani mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk memastikan hewan yang dijual para pedagang sehat dan layak untuk dikurbankan.

Pihak DPKP akan mendatangi satu persatu para pedagang hewan kurban atau penampungan hewan setiap kecamatan.

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) melakukan pengecekan kesehatan pada hewan kurban secara serentak di 29 kecamatan, Selasa 13 Juli 2021.

"Guna memeriksa kesehatan hewan - hewan tersebut, baik domba, kambing, kerbau maupun sapi yang akan dijadikan hewan kurban," jelasnya.

Kegiatan ini melibatkan 106 petugas dari DPKP Kabupaten Tangerang yang tersebar di kecamatan masing-masing. 

Adapun kriteria  pemeriksaan diantaranya beradasarkan jenis hewan, asal hewan, jumlah hewan yang dijual, surat kesehatan hewan dari daerah asal dan kondisi kesehatannya.

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) melakukan pengecekan kesehatan pada hewan kurban secara serentak di 29 kecamatan, Selasa 13 Juli 2021.

"Hewan - hewan yang sudah dinyatakan sehat dan layak untuk dikurbankan akan diberi tanda khusus dari DPKP, yang disematkan di leher hewan tersebut," ungkap Pustri .

Untuk tempat penampungan atau lapak si penjual pun diberi stiker khusus menandakan bahwa tempat tersebut sudah diperiksa oleh DPKP.

"Saya juga memberikan pengarahan kepada para penjual untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan, agar masyarakat yang ingin membeli pun nyaman dan tidak khawatir," pungkasnya.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

TANGSEL
Guru di Tangsel Dipolisikan Gegara Menasehati Murid, Polisi Upayakan Jalan Damai

Guru di Tangsel Dipolisikan Gegara Menasehati Murid, Polisi Upayakan Jalan Damai

Rabu, 28 Januari 2026 | 16:44

Seorang guru SD di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dilaporkan ke polisi oleh orang tua muridnya sendiri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill