Connect With Us

Pabrik Sabu Berkedok Rumah Mewah di Karawaci Dikendalikan Jaringan Timur Tengah

Rachman Deniansyah | Jumat, 3 September 2021 | 16:29

Tangkapan layar pelaku saat diringkus petugas kepolisian yang berlokasi di Taman Cendana Golf Jalan Beringin Golf, Karawaci, Kabupaten Tangerang, Jumat, 3 September 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Operasional sentra atau pabrik pembuatan narkotika jenis sabu berkedok rumah mewah yang berlokasi di Taman Cendana Golf Jalan Beringin Golf, Karawaci, Kabupaten Tangerang, ternyata dikendalikan oleh jaringan Timur Tengah. 

Hal itu terungkap seiring dengan ditangkapnya dua tersangka dalam penggerebekan tersebut. 

"Kita telah menangkap dua orang, mereka adalah Warga Negara Asing dari Iran," ujar Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo di lokasi pada Jumat, 3 September 2021. 

"Ini jaringan internasional yang melibatkan beberapa negara," sambungnya. 

Atas penangkapan itu, pihak Kepolisian segera berkoordinasi dengan pihak imigrasi untuk menelusuri pergerakan kedua tersangka tersebut. 

"Terkait dengan perlintasan yang dilakukan oleh dua tersangka tersebut," imbuhnya. 

Kendati demikian, sementara ini Ady belum dapat menjelaskan informasi perkara ini secara rinci. 

Baca Juga : 

Pasalnya, jajaran Polres Jakarta Barat  kini masih melakukan penyelidikan dan pendalaman lebih lanjut. 

"Saat ini tersangka masih berada di dalam (rumah mewah) sedang diinterogasi langsung oleh petugas, ada dari Bareskrim juga. Menanyakan terkait modus pembuatannya," terangnya. 

Termasuk juga, ada atau tidaknya keterlibatan warga negara Indonesia dalam jaringan Internasional ini. 

"Karena indikasi yang kita temukan dari penyidik, mereka memang ingin membuat pasar itu di Indonesia," tuturnya. 

Dalam penyelidikan ini juga, pihak Kepolisian turut menggandeng pihak lembaga penegak hukum federal Amerika Serikat, Drug Enforcement Administation (DEA). 

"Ya jadi karena memang ini jaringan internasional. Ini menjadi bagian konsen dari dunia, terkait perang terhadap narkotika. Kita akan gali menggabungkan informasi yang dimiliki oleh yang bersangkutan sehingga kita bisa membongkar kasus ini," tandasnya. (RED/RAC)

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

BISNIS
Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Naik 99,56 Persen, J Trust Bank Catat Laba Bersih Rp87,83 Miliar di Kuartal I 2025

Selasa, 29 April 2025 | 19:55

PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) melanjutkan kinerja positif dengan mencatatkan laba bersih sebesar Rp87,83 miliar dalam Laporan Keuangan Kuartal I tahun 2025.

TANGSEL
Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jelang Iduladha, Pemkot Tangerang Awasi Masuknya Hewan Kurban Berpenyakit

Jumat, 2 Mei 2025 | 22:02

Menjelang Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) meningkatkan pengawasan terhadap lalu lintas dan kondisi kesehatan hewan kurban yang masuk ke wilayah Kota Tangerang.

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill