Connect With Us

Modus Baru! Sabu di Karawaci Tangerang Dilapisi Anti X-Ray

Rachman Deniansyah | Jumat, 3 September 2021 | 18:05

Polres Metro Jakarta Barat saat menggeruduk rumah mewah yang dijadikan sebagai pabrik sabu dan dibatasi garis polisi di area halaman rumah pelaku, Rabu 1 September 2021 lalu. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pihak Kepolisian menemukan indikasi adanya modus baru dalam pembuatan narkotika jenis sabu di rumah mewah yang terletak di Taman Cendana Golf Jalan Beringin Golf, Karawaci, Kabupaten Tangerang. 

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo saat meninjau olah Tempat Kejadian Perkara di lokasi, Jumat, 3 September 2021. 

"Kita sedang dalami saat ini. Kita mencoba untuk menghadirkan labfor untuk melihat prosesnya dan bahan-bahan yang digunakan, karena kami mengindikasikan ada modus baru cara pembuatannya," ujar Ady kepada awak media. 

Baca Juga :

Ia menerangkan, indikasi tersebut terungkap berdasarkan cara pembuatan dan sejumlah bahan dasar sabu yang sementara ini belum dapat dirinci lebih lanjut. 

"Dari cara pembuatannya, bahan-bahannya yang digunakan. Karena ini jaringan Internasional ya. Nanti kita tunggu saja, karena bahan-bahan yang dicek juga membutuhkan waktu juga untuk hasilnya," terangnya. 

Namun yang jelas, kata Ady, diduga kuat bahan dasar sabu yang diproduksi oleh jaringan Internasional itu berasal dari luar negeri. 

"Ini jaringan internasional yang melibatkan beberapa negara, ada bahan-bahan sebagai pelapis dari bahan dasar ini dengan cara yang apabila melewati (sinar) X-Ray,  tidak terdeteksi," ucap Ady. 

Dengan demikian, para tersangka dapat dengan bebas menyelundupkan barang haram tersebut ke Indonesia. 

"Jadi itu mungkin gambaran yang bisa saya sampaikan. Jadi dengan leluasa bisa memasukkan bahan-bahan ke wilayah Indonesia," paparnya. 

Diketahui, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menciduk dua tersangka warga negara asing asal Iran, saat menggerebek sentra pembuatan sabu berkedok rumah mewah di wilayah Karawaci, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Rabu, 1 Agustus 2021 lalu. 

Selain kedua tersangka, polisi juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti lainnya. 

Pengungkapan tersebut, berawal dari pengembangan kasus narkotika di wilayah Kalideres, Jakarta Barat. (RED/RAC)

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

TEKNO
Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Senin, 3 November 2025 | 19:39

Di tengah era serba digital dan dominasi ponsel pintar, penggunaan telepon kabel ternyata belum sepenuhnya punah di Indonesia.

KOTA TANGERANG
3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

Selasa, 4 November 2025 | 19:25

Kejutan besar terjadi di acara Media Gathering DPRD Kota Tangerang yang digelar di Situ Cileunca, Bandung, Selasa 4 November 2025.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill