Connect With Us

Sudah 4 Bulan Beroperasi, Tetangga Sering Cium Aroma Aneh dari Pabrik Sabu Tangerang

Rachman Deniansyah | Jumat, 3 September 2021 | 20:14

Tangkapan layar pelaku saat diringkus petugas kepolisian yang berlokasi di Taman Cendana Golf Jalan Beringin Golf, Karawaci, Kabupaten Tangerang, Jumat, 3 September 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sentra pembuatan sabu dengan berkedok rumah tinggal mewah yang berlokasi di Taman Cendana Golf Jalan Beringin Golf, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, telah beroperasi selama empat bulan. 

Selama berbulan-bulan itulah, tetangga yang berada tepat di samping rumah tersebut kerap mencium aroma yang aneh. 

"Informasi dari penyidik di lapangan bahwa tetangga sudah mencium bau-bau yang cukup keras," ujar Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo di lokasi, Jumat, 3 September 2021. 

Baca Juga :

Diduga kuat, kata Ady, aroma tersebut berasal dari pembuatan barang haram tersebut. 

"Tempat yang digunakan ada di lantai dua. Kemudian di bagian bawah ada residu seperti limbah dari pembuatan sabu tersebut," tutur Ady. 

Ady mengatakan, selama sebulan tersangka mengontrak rumah mewah ini, dalam sebulan ia dapat memproduksi sabu hingga belasan kilogram. 

"Dia mengontrak di sini sekitar Rp16 juta perbulan. Tapi tersangka ini berpindah-pindah. Artinya ini mungkin bagian dari pada kamuflase. Kalau bicara rata-rata, dalam sebulan itu dapat memproduksi 15-20 kilogram sabu," paparnya.

BANTEN
Prakiraan Cuaca BMKG di Tangerang untuk Senin 29 April 2024

Prakiraan Cuaca BMKG di Tangerang untuk Senin 29 April 2024

Senin, 29 April 2024 | 06:04

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan untuk wilayah Tangerang pada Senin, 29 April 2024.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill