Connect With Us

Tingkatkan Sistem Pendidikan, Universitas Pramita Indonesia Berkolaborasi dengan 6 Institusi

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 3 Desember 2021 | 14:30

Nota kesepahaman dan perjajian kerjasama Universitas Pramita Indonesia. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Universitas Pramita Indonesia melakukan kerja sama Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Hal ini sebagai upaya dalam meningkatkan sistem pendidikan di tingkat perguruan tinggi serta mendukung program Merdeka Belajar, Kampus Merdeka.

Kerja sama ini dilakukan dengan enam institusi sekaligus diantaranya Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Banten, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang, Badan Narkotika Nasional (BNN), Universitas Buddhi Dharma (UBD), Lembaga Pemeriksaan Halal Quality Syariah, dan Bens Radio. Dikukuhkan melalui penandatanganan MoU pada Kamis, 2 Desember 2021.

“Kami berharap kerja sama dengan berbagai institusi ini dapat bersifat konstruktif, saling meningkatkan kemampuan, serta berkolaborasi dengan baik untuk membangun Universitas Pramita Indonesia menjadi semakin bermutu,” ungkap Rektor Universitas Pramita Indonesia H M Arifin Daulay.

Menurutnya, banyak hal-hal yang dapat dipelajari bersama seluruh institusi tersebut sehingga hasilnya bisa dinikmati oleh para mahasiswa.

Dr Temmy Setiawan, Wakil Rektor Hubungan dan Kerja Sama Universitas Pramita Indonesia menyatakan kolaborasi dalam era Merdeka Belajar Kampus Merdeka ini bisa membuat berbagai program sinergitas seperti melakukan konferensi bersama, kegiatan CSR, pendampingan broadcasting, ataupun seminar dengan sumber daya masing-masing untuk saling melengkapi.

"Kolaborasi dan kerja sama akan terus dilakukan sebagai bentuk dedikasi kami terhadap Tridharma Perguruan Tinggi, pekan depan kami akan melakukan penandatanganan MoU dengan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)" ujar Temmy.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill