Connect With Us

Pemkab Tangerang Lakukan Trauma Healing pada 11 Anak Korban Guru Cabul

Tim TangerangNews.com | Jumat, 11 Februari 2022 | 23:11

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Tangerang Asep Jatmika. (@TangerangNews / Diskominfo Kab. Tangerang)

TANGERANGNEWS.com–Kasus pencabulan yang dilakukan seorang guru ngaji di Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, terhadap 11 muridnya menjadi perhatian khusus Pemkab Tangerang. 

Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Tangerang Asep Jatmika telah melakukan proses rehabilitasi dalam hal ini trauma healing pada belasan anak tersebut. 

"Kami sudah melakukan trauma healing, dan saat ini keadaan mereka terpantau baik," ujar Kepala DP3A Kabupaten Tangerang Asep Jatmika, Jumat 11 Februari 2022. 

Asep mengatakan, sebetulnya peristiwa tindak asusila itu terjadi di akhir 2021, tetapi baru dilakukan pengungkapan pada Januari 2022.

"Makanya saat ini para korban pun sudah menjalani proses healing dan dalam keadaan baik. Mereka sudah mau bersosialisasi atau beraktivitas normal kembali," tutur Asep.

Sebelumnya diberitakan, seorang guru ngaji di Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, mencabuli muridnya. Korban mencapai 11 anak laki-laki dengan umur 8-11 tahun.

Pelaku diketahui berinisial AA, berusia 24 tahun. Dalam aksinya, pelaku melakukan tipu muslihat terhadap korban dengan cara akan memberikan ilmu sakti atau khodam kepada korban melalui anus.

"Pelaku berprofesi guru ngaji privat. Korban dibujuk untuk diberi ilmu, sehingga korban dapat dicabuli," kata Kapolresta Tangerang Kombes Zain Dwi Nugroho, Kamis 10 Februari.

Kasus ini diketahui dari salah satu korban yang mengadu. Setelah mendapat laporan, petugas pun melakukan penyelidikan hingga pelaku pun akhirnya ditangkap.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KOTA TANGERANG
Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Kamis, 22 Januari 2026 | 08:32

Stadion Mini Porci Cibodas, Kota Tangerang, mulai beroperasi setelah peningkatan fasilitas lapangan rampung dilakukan.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill