Connect With Us

Sentra Vaksinasi Booster Kembali Hadir di SMS Tangerang 25-29 Maret

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 23 Maret 2022 | 15:56

Flayer Sentra Vaksin Booster jenis pfizer di area Summarecol Mall Serpong. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seiring dengan terus berjalannya program pemerintah memberikan vaksin booster Covid-19 kepada masyarakat, Summarecon Mall Serpong (SMS) kembali menggelar program sentra vaksinasi.

Bekerja sama dengan Kementrian Kesehatan, Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, PMI Kabupaten Tangerang dan UPTD Puskesmas Kelapa Dua, vaksinasi booster kali ini dilaksanakan pada tanggal 25-29 Maret 2022, di Gedung Parkir 2 SMS.

Jenis vaksin yang akan digunakan adalah Pfizer. Vaksinasi ini diperuntukan kepada masyarakat yang sudah menerima vaksin primer dosis pertama dan kedua.

"Calon penerima vaksin booster juga harus sudah menerima e-ticket untuk vaksin booster, yang dapat dilihat di aplikasi PeduliLindungi," kata Tommy, Center Director SMS, Rabu 23 Maret 2022.

Selain itu, untuk para calon penerima vaksin booster diwajibkan memiliki jarak dari vaksin kedua minimal selama 3 bulan.

Vaksinasi ini akan dilaksanakan pada pukul "09.00-15.00 WIB bagi peserta yang sudah vaksin primer satu dan dua, dengan jenis vaksin Sinovac dan Astrazeneca," ujar Tommy.

Khusus untuk peserta yang sudah vaksin primer satu dan dua menggunakan Pfizer, vaksinasi booster akan dimulai pukul 14.00 WIB.

Vaksinasi dapat dilakukan apabila calon penerima lolos screening yang dilakukan oleh petugas vaksinasi. 

"Kuota yang tersedia terbatas, sehingga kami anjurkan untuk segera mendaftarkan diri melalui situs https://vaksin.malserpong.com/daftar-vaksin," ungkapnya.

Informasi lebih lengkap mengenai vaksinasi booster di SMS dapat dilihat melalui media sosial SMS di Instagram @sms_serpong, Facebook Fanpage Summarecon Mall Serpong, serta www.malserpong.com.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

KAB. TANGERANG
Stasiun Jatake Resmi Beroperasi Hari Ini, Layani Rute KRL Tanah Abang–Rangkasbitung 

Stasiun Jatake Resmi Beroperasi Hari Ini, Layani Rute KRL Tanah Abang–Rangkasbitung 

Rabu, 28 Januari 2026 | 10:32

Stasiun Jatake mulai beroperasi sebagai stasiun pemberhentian baru KRL Commuter Line Tanah Abang–Rangkasbitung pada Rabu, 28 Januari 2026.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill