Connect With Us

Dua Tempat yang Cocok untuk Uji Adrenalin Bersepeda di BSD Tangerang

Rahmat Hidayat | Selasa, 24 Mei 2022 | 12:11

Salah satu lokasi untuk sepeda trail atau mountain bike (MTB) di kawasan BSD Tangerang. (@TangerangNews / Rahmat Hidayat)

TANGERANGNEWS.com-Olahraga bersepeda pada umumnya disukai oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa atau orang tua. Terlebih masyarakat juga sudah terbiasa menggunakan sepeda untuk keperluan sehari-hari.

Namun untuk sepeda trail atau mountain bike (MTB), merupakan sepeda khusus untuk medan terjal dan  medan bebatuan.

Banyak orang yang memiliki sepeda gunung dan punya hobi menguji adrenalin di track MTB, tetapi tidak tahu di mana lokasi yang pas untuk menyalurkan hobinya ini. Apalagi di tengah perkotaan sangat susah mencari track MTB.

Tetapi untuk warga yang tinggal di BSD, Summarecon dan sekitarnya, ada dua tempat track MTB yang cocok untuk dicoba yang bisa menguji adrenalin. Tempatnya yaitu di Bukit Batu MTB Trail Park dan Cihuni Chill Park Lokasi pertama, Bukit Batu MTB berada di Jalan Kampung Sawah, BSD Boulevard Utara, Lengkong Kulon, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Dengan track bebatuan yang terjal, perlu penuh kehati-hatian jika ingin mencoba track Bukit Batu MTB ini.

Lokasi ke dua, Cihuni Chill Park, berada di Kampung Gunung Batu Desa Cijantra Pagedangan, dengan jarak tidak jauh dengan lokasi pertama.

Di lokasi ini lebih luas arealnya jika dibandingkan dengan lokasi pertama dan pengunjung akan benar-benar diuji keberaniannya, selain juga lebih menguras tenaga sehingga kekuatan fisik sangatlah diperlukan.

Kedua track MTB tersebut sangat cocok untuk yang memiliki hobi sepeda gunung. Selain track yang menguji adrenalin, pengunjung juga akan disajikan dengan pemandangan yang indah, dapat melihat sekeliling dua kota mandiri, yaitu BSD dan Summarecon.

Selain itu udaranya pun segar di pagi dan sore hari. Pokoknya sangat cocok untuk olahraga bersepeda di hari Sabtu dan Minggu.

KAB. TANGERANG
Evakuasi Korban Banjir Terkendala Perlengkapan, Wabup Tangerang Instruksikan Tambah Perahu

Evakuasi Korban Banjir Terkendala Perlengkapan, Wabup Tangerang Instruksikan Tambah Perahu

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:20

Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk menambah unit perahu karet guna mempercepat penanganan evakuasi warga yang terdampak banjir.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill