Connect With Us

Puluhan Pengemudi Ojol Serbu Pasar Modern Paramount Tangerang Masalah Parkir

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 26 Juni 2022 | 17:48

Puluhan pengemudi ojol berdemo di depan Pasar Modern Paramount, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, Sabtu 25 Juni 2022. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Puluhan pengemudi ojek online (ojol) mendemo pengelola Pasar Modern Paramount, di Jalan Boulevard Raya Gading Serpong, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Sabtu 25 Juni 2022.

Demo tersebut dipicu oleh persoalan larangan parkir di pinggir jalan. Pihak pengelola pemberi pembatas di sepanjang bahu jalan dengan traffic cone dan tali, sehingga para ojol yang mengambil pesanan tidak bisa parkir di sana.

"Intinya ojol minta lahan parkir. Kalau tidak dikasih, kita menuntut agar ojol kalau masuk ke dalam gratis parkir 1 jam," kata Asep, salah satu pengemudi ojol, Minggu 26 Juni 2022.

Menurutnya, pihak pengelola melarang ojol parkir di pinggir jalan. Sementara mereka juga tidak diberi kebebasan parkir di dalam kawasan pasar.

Padahal banyak pengemudi yang mengambil pesanan makanan dari pedagang di sana. Tindakan pengelola itu membuat mereka kesulitan.

"Kalau tidak boleh parkir di luar setidaknya kasih solusi, kan orderan ramai di situ. Makanya kemarin sengaja diramaikan (didemo)," jelas Asep.

Sementara itu Oki, pengemudi ojol lainnya, menjelaskan bahwa usai demo kemarin, permasalahan tersebut sudah selesai. Dari informasi yang diterimanya, tali pembatas bahu jalan akan dibuka kembali pada Senin 27 Juni 2022, besok.

"Sekarang sudah tidak ada masalah. Kesepakatan antara ojol dengan pengelola tidak tahu pasti, tapi katanya talinya akan dibuka hari Senin," katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Berita Tangerang (@tangerangnewsofficial)

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

NASIONAL
Kenaikan Insentif Honorer hingga Pengurangan Jam Kerja, Pemerintah Bakal Terapkan Kebijakan Baru untuk Guru Mulai 2026

Kenaikan Insentif Honorer hingga Pengurangan Jam Kerja, Pemerintah Bakal Terapkan Kebijakan Baru untuk Guru Mulai 2026

Rabu, 26 November 2025 | 10:52

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI Abdul Mu'ti memastikan pemerintah akan menerapkan beberapa kebijakan pada tahun anggaran 2026.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill