Connect With Us

Lulus KLW, 16 Wartawan Jadi Anggota Baru PWI Kabupaten Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Sabtu, 9 Juli 2022 | 12:56

Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang telah mengesahkan 16 anggota baru. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak 16 jurnalis yang dinyatakan lulus dalam karya latih wartawan (KLW) yang diselenggarakan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang telah disahkan menjadi anggota baru.

Mereka telah resmi menjadi anggota PWI Kabupaten Tangerang dalam rapat pleno pengesahan anggota baru di Sekertariat PWI Kabupaten Tangerang, Jumat 8 Juli 2022.

Ketua PWI Kabupaten Tangerang Sangki Wahyudin mengatakan, rapat pleno anggota baru digelar sebagai pengesahan pencatatan keanggotaan. 

"Mereka yang disahkan pencatatan telah dinyatakan lulus dalam KLW pada 19 Mei 2022 di Kampus Universitas Multimedia Nusantara (UMN)," jelasnya.

Menurutnya, peserta yang mengikuti KLW berjumlah 19 orang, tetapi yang dinyatakan lulus ada 16 orang.

Menurut Sangki, wartawan yang dinyatakan lulus sebenarnya sudah sah menjadi anggota PWI.

Namun, sesuai aturan organisasi, pencatatan keanggotaan merupakan kewenangan pengurus PWI di tingkat  kabupaten dan kota.

"Tidak hanya pleno, anggota baru ini kita berikan pakta integritas. Tujuannya lebih kepada penekanan dan komitmen untuk menjaga marwah organisasi dan kode etik profesi jurnalis," pungkasnya.

KAB. TANGERANG
Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:38

Artis dan juga komedian wanita Yenni Rahmawati atau yang kerap disapa Boiyen menggugat cerai suaminya Rully Anggi Akbar di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill