Connect With Us

Atlet Lempar Cakram Tangerang Sabet Medali Perak ASEAN Para Games

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 7 Agustus 2022 | 21:55

Maman Rasiman, atlet disabilitas asal Kabupaten Tangerang meraih medali perak dalam ajang ASEAN Para Games 2022. (Pemerintah Kabupaten Tangerang / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Atlet disabilitas asal Kabupaten Tangerang, Maman Rasiman, berhasil menyabet medali perak dalam ajang ASEAN Para Games 2022 cabang olahraga lempar cakram di Solo, Jawa Tengah.

Ketua National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Tangerang, Sri Rahayu, mengapresiasi capaian Maman Rasiman tersebut.

Menurutnya, pertandingan pada ajang ASEAN Para Games 2022 ini sangat ketat, karena diikuti atlet dari negara-negara di Asia Tenggara.

"Ini sudah menjadikan sebuah capaian yang maksimal,” ungkapnya, Minggu 7 Agustus 2022.

Kepala Bidang Olahraga Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Tangerang, Ali Marisan, juga mengapresiasi prestasi yang diraih Maman Rasiman.

“Alhamdulillah kita mendapatkan medali perak walaupun belum mencapai target emas, tapi ini merupakan sebuah kebanggaan bagi Kabupaten Tangerang,” ucapnya.

Ali Marisan mengaku pihaknya akan terus memberikan motivasi dan dukungan dengan segala kemampuan agar ke depan dapat mencapai hasil maksimal.

Menurutnya, Maman Rasiman membuktikan bahwa kekurangan fisik tidak menjadi halangan dalam mengukir prestasi.

“Semoga dengan raihan ini, Maman Rasiman bisa menjadi motivasi bagi disabilitas lainnya di Kabupaten Tangerang bahwa kekurangan tidak menjadikan hambatan untuk berprestasi dan membawa harum nama bangsa dan negara,” pungkasnya.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill