Connect With Us

Bersama TNI AL, Camat Pakuhaji Tangerang Tanam Sorgum di Lahan 4.000 Meter

Dimas Wisnu Saputra | Jumat, 9 September 2022 | 19:10

Kegiatan Gerakan Tanam Nasional Penanaman Sorgum Tahun 2022 TNI Angkatan Laut di Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Jumat, 9 September 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Camat Pakuhaji Asmawi bersama TNI Angkatan Laut (AL) melakukan penanaman sorgum di lahan seluas 4.000 meter di Kampung Kramat, Desa Sukawali, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Jumat, 9 September 2022.

"Kegunaan sorgum ini untuk pembuatan bahan baku pembuatan mi instan, tetapi di Pakuhaji ini belum terlalu dipakai," kata Asmawi saat ditemui di kantornya.

Penanaman sorgum tersebut bertemakan 'Gerakan Tanam Nasional Penanaman Sorgum Tahun 2022 TNI Angkatan Laut.' Asmawi mengatakan, penamaan sorgum ini menjadi pilot projects di Kabupaten Tangerang.

Menurut Asmawi, lahan yang digunakan untuk penanaman sorgum ini adalah lahan yang tidak terpakai atau lahan tidur, sehingga kegiatan ini merupakan pemanfaatan lahan untuk perkembangan ketahanan pangan di Pakuhaji.

"Untuk panen sendiri kira-kira waktunya tiga bulan. Dan untuk 4.000 meter, kita bisa mendapatkan 3,5 ton sorgum kalau tidak ada yang gagal," katanya.

Adapun untuk pemasarannya setelah panen, katanya, pihak TNI AL sudah memiliki pasarnya. "Mungkin akan dipasarkan untuk di Eropa yang sedang krisis pangan," jelasnya.

Kegiatan penanaman sorgum ini juga turut melibatkan pihak Polri, kementerian terkait, Dinas Pertanian Provinsi Banten, Dinas Pertanian Kabupaten Tangerang, desa setempat, kelompok tani, hingga sejumlah lembaga swadaya masyarakat.

KOTA TANGERANG
Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Atasi Macet Pasar Induk dan Perlintasan Rel KA Tanah Tinggi, Fly Over Sudirman Bakal Dibangun 2027

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:23

Fly Over Sudirman akan segera dibangun untuk mengatasi kemacetan kronis yang terjadi di kawasan Pasar Induk dan perlintasan jalur rel kereta api (KA) Tanah Tinggi, Kota Tangerang.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill