Connect With Us

Bersama TNI AL, Camat Pakuhaji Tangerang Tanam Sorgum di Lahan 4.000 Meter

Dimas Wisnu Saputra | Jumat, 9 September 2022 | 19:10

Kegiatan Gerakan Tanam Nasional Penanaman Sorgum Tahun 2022 TNI Angkatan Laut di Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Jumat, 9 September 2022. (Dimas Wisnu Saputra / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Camat Pakuhaji Asmawi bersama TNI Angkatan Laut (AL) melakukan penanaman sorgum di lahan seluas 4.000 meter di Kampung Kramat, Desa Sukawali, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Jumat, 9 September 2022.

"Kegunaan sorgum ini untuk pembuatan bahan baku pembuatan mi instan, tetapi di Pakuhaji ini belum terlalu dipakai," kata Asmawi saat ditemui di kantornya.

Penanaman sorgum tersebut bertemakan 'Gerakan Tanam Nasional Penanaman Sorgum Tahun 2022 TNI Angkatan Laut.' Asmawi mengatakan, penamaan sorgum ini menjadi pilot projects di Kabupaten Tangerang.

Menurut Asmawi, lahan yang digunakan untuk penanaman sorgum ini adalah lahan yang tidak terpakai atau lahan tidur, sehingga kegiatan ini merupakan pemanfaatan lahan untuk perkembangan ketahanan pangan di Pakuhaji.

"Untuk panen sendiri kira-kira waktunya tiga bulan. Dan untuk 4.000 meter, kita bisa mendapatkan 3,5 ton sorgum kalau tidak ada yang gagal," katanya.

Adapun untuk pemasarannya setelah panen, katanya, pihak TNI AL sudah memiliki pasarnya. "Mungkin akan dipasarkan untuk di Eropa yang sedang krisis pangan," jelasnya.

Kegiatan penanaman sorgum ini juga turut melibatkan pihak Polri, kementerian terkait, Dinas Pertanian Provinsi Banten, Dinas Pertanian Kabupaten Tangerang, desa setempat, kelompok tani, hingga sejumlah lembaga swadaya masyarakat.

BANTEN
Cegah Bullying, Gubernur Banten Instruksikan Pembinaan Kepsek dan Penguatan TPPK

Cegah Bullying, Gubernur Banten Instruksikan Pembinaan Kepsek dan Penguatan TPPK

Jumat, 14 November 2025 | 15:56

Gubernur Banten Andra Soni mengambil langkah strategis dalam menekan kasus perundungan (bullying) di lingkungan sekolah yang belakangan kerap terjadi di sejumlah daerah, termasuk Banten.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill