Connect With Us

Puskesmas Cisauk Tangerang Layani Pemasangan Alat Kontrasepsi Gratis Bagi Wanita Baru Menikah

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 14 Februari 2023 | 19:31

Pemasangan alat kontrasepsi gratis di Puskesmas Cisauk, Kabupaten Tangerang, Selasa 14 Februari 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Puskesmas Cisauk, Kabupaten Tangerang memberikan layanan pemasangan alat kontrasepsi secara gratis pada wanita baru menikah dalam program Grebek Keluarga Berencana (KB).

Program tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang terhadap masyarakat yang belum mengikuti KB.

“Kami menargetkan wanita yang baru menikah dan juga wanita yang sudah lama menikah, namun belum mengikuti program KB. Setelah mendaftarkan diri, mereka bisa mendapatkan layanan pemasangan IUD/Spiral dan Implan secara gratis,” ucap Kepala Puskesmas Cisauk dr. Lidia Arita, Selasa 14 Februari 2023.

Dalam kegiatan ini diberikan pula layanan konsultasi bagi para peserta KB. Selain itu, layanan ini bukan hanya diberikan kepada masyarakat Kecamatan Cisauk saja.

“Kami juga memberikan pemahaman mengenai perencanaan keluarga yang baik dari mulai pendewasaan usia perkawinan, hingga informasi tentang kesehatan reproduksi,” tutur dr. Lidia.

Adapun persyaratan untuk mengikuti layanan tersebut yaitu dengan membawa fotokopi KTP sebanyak 3 lembar.

Sementara itu, bagi masyarakat yang tidak memiliki KTP Kabupaten Tangerang, maka mereka bisa mendapatkan layanan dengan menyertai surat keterangan domisili.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

KOTA TANGERANG
Mau Ada Syuting Film Lisa BLACKPINK, Sirine Pintu Air 10 Kembali Berbunyi

Mau Ada Syuting Film Lisa BLACKPINK, Sirine Pintu Air 10 Kembali Berbunyi

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:33

Sirine peringatan di kawasan Pintu Air 10, Kota Tangerang, kembali berbunyi pada Jumat, 30 Januari 2026, sekitar pukul 01.40 WIB dini hari usai sebelumnya sempat diguyur hujan.

TANGSEL
Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Mediasi Gagal, Orang Tua Murid Keukeuh Lanjutkan Proses Hukum Guru di Tangsel

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:39

Upaya mediasi yang dilakukan Polres Tangerang Selatan (Tangsel) dalam kasus dugaan ucapan tidak menyenangkan oleh seorang guru SD berakhir gagal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill