Connect With Us

Pemkab Tangerang Rehabilitasi Jalan Raya Karawaci-Legok, Warganet Kesal: Baru Juga Dibenerin

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 20 Juni 2023 | 14:51

Kondisi perbaikan ruas Jalan Raya Karawaci-Legok, Kabupaten Tangerang (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang kembali melakukan rehabilitasi Jalan Raya Karawaci-Legok yang mulai dilaksanakan sejak 18 Juni 2023, lalu.

Rehabilitasi di Jalan Raya Karawaci-Legok ini merupakan bagian dari tahun anggaran 2023 dengan perbaikan segmen satu dan segmen dua.

Kepala Dinas Bina Marga SDA (DBMSDA) Kabupaten Tangerang Iwan Firmasyah Effendi meminta masyarakat untuk tetap bersabar dan berhati-hati saat melintasi jalan yang tengah diperbaiki tersebut.

"Semoga kegiatan peningkatan jalan ini bisa terus berjalan dengan lancar. Kami juga mengimbau masyarakat untuk sabar dan terus berhati-hati saat melintas," ujarnya dikutip Selasa, 20 Juni 2023.

Imbas dari perbaikan ruas jalan tersebut, sejumlah titik di Jalan Raya Karawaci-Legok mengalami kemacetan cukup panjang, beberapa di antaranya disebabkan dari menumpuknya kendaraan berat.

Kondisi ini pun dikeluhkan oleh warganet dalam unggahan akun Instagram @abouttng, lantaran harus kembali mengalami kemacetan terutama di jam-jam sibuk seperti pagi dan sore hari. Padahal, menurut warganet ruas Jalan Raya Karawaci-Legok baru saja diperbaik beberapa waktu lalu.

"Baru juga di benerin udh di rusak lagi," tulis akun @muslim_rofii.

"Wkwkwk perbaikan Mulu, beberapa bulan lalu perbaikan bikin macet terus pas selesai lah cuma separo2," tulis akun @azmiiiy.

"Kasian yang punya usaha di situ, pasti menangis lagi 'yah di bongkar lagi' kata mereka," tulis akun @ajibjibriel.

"Baru beberapa bulan jalanan ini di perbaiki dan akhirnya sekarang di lobangi kembali," tulis akun @azharjanuarsugiarto.

"MACETNYA AMPUN, Semoga Kontraktor yang ngerjainnya bisa kerja cepet dan tidak lama," tulis akun @maulanadwilesmono.

"Iyah sih sabar. Tp ngerjainnya jgnn lama lama pak . Alamat ini pp lewat bsd terus sebulan kedepan," tulis akun @mil.lion.miles_.

Sebelumnya, Pemkab Tangerang baru melakukan perbaikan hanya di sejumlah titik ruas Jalan Raya Karawaci-Legok pada November 2022, lalu. Sebab, adanya keterbatasan waktu dan anggaran usai penundaan akibat Pandemi Covid-19.

"Kita laksanakan hanya beberapa titik terlebih dahulu, Insha Allah nanti di tahun 2023 akan ada lanjutan perbaikan Jalan Karawaci-Legok yang panjang seluruhnya sekitar 9 KM lebih. Semua akan diperbaiki termasuk pedestrian dan saluran airnya," kata Iwan.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

TANGSEL
DPRD Tangsel Panggil Dindik dan Kepsek Buntut Siswa Tewas Dibully, Tuntut Pertanggungjawaban Serius

DPRD Tangsel Panggil Dindik dan Kepsek Buntut Siswa Tewas Dibully, Tuntut Pertanggungjawaban Serius

Selasa, 18 November 2025 | 16:54

Kasus perundungan (bullying) di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 19 Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berbuntut panjang dan memicu reaksi keras dari legislatif.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill