Connect With Us

Di Akhir Masa Jabatan, Bupati Tangerang Mendadak Mutasi Pejabat

Dimas Wisnu Saputra | Rabu, 20 September 2023 | 03:23

Kegiatan mutasi dan rotasi 300 pejabat eselon II-IV di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang, di Gedung Serba Guna Kabupaten Tangerang, Selasa 19 September 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar memutasi dan merotasi 300 pejabat eselon II, III dan IV di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang.

Mutasi dan rotasi mendadak ini dilakukan di Gedung Serba Guna Kabupaten Tangerang, Selasa 19 September 2023.

"Untuk rotasi total 300 pegawai," ucap Zaki, Rabu, 20 September 2023.

Menurut Zaki, proses rotasi pegawai tersebut dimaksudkan untuk penyegaran dan memberikan suasana baru dalam bekerja..

Selain itu, Zaki juga mengukuhkan sebanyak 300 lebih Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kabupaten Tangerang.

"Pengukuhan paling banyak," katanya

Dari jumlah tersebut, sebanyak 32 jabatan fungsional yang menjalani proses promosi dan rotasi. 

“Melalui momentum ini, saya berpesan kepada saudara-saudara yang telah dilantik dan diambil sumpahnya, agar bekerja secara profesional dan bertanggung jawab,” katanya.

Sementara, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Hendar Hermawan menjelaskan, proses mutasi mengacu pada Susunan Organisasi Tata Kerja (SOTK) baru.

Berdasarkan Kepmendagri No 050, di mana seluruh instansi, baik daerah maupun pusat, menindaklanjuti hal tersebut dan melakukan pengukuhan.

“Hampir 300 PNS Kabupaten Tangerang yang dikukuhkan dalam jabatan yang sama dengan nomenklatur jabatan berbeda,” pungkasnya

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

BISNIS
Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Kota Tangerang Buka Pintu Jika Apple Investasi di Indonesia 

Rabu, 24 April 2024 | 09:53

Pemerintah pusat tengah menjalankan rencana strategis bersama salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, Apple.

BANDARA
Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Mulai 1 Mei, Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno-Hatta Ditarif Rp3.500

Jumat, 26 April 2024 | 14:04

Transportasi umum Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta), bakal ditetapkan tarif berbayar sebesar Rp3.500.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill