Connect With Us

Selama September 2023 Terjadi 205 Kasus Kebakaran di Kabupaten Tangerang

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 3 Oktober 2023 | 21:18

Kebakaran gudang di Kosambi, Kabupaten Tangerang, Senin 11 September 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Selama priode bulan September 2023, sebanyak 205 peristiwa kebakaran terjadi di Kabupaten Tangerang.

Insiden kebakaran tersebut meliputi ilalang, lahan kosong, kontrakan, roko, rumah, gudang dan pabrik.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan kasus kebakaran itu tercatat selama periode dari 1 sampai 30 September 2023.

Dari 205 kejadian itu, yang paling mendominasi yakni kebakaran ilalang atau lahan kosong.

"Kebakaran ilalang atau lahan kosong banyak disebabkan kelalaian manusia, dengan melakukan pembakaran lahan," katanya kepada Tangerangnews.com, Rabu 4 Oktober 2023.

Ujat menyebut dengan kondisi cuaca musim kemarau saat ini, sedikit api dapat dengan cepat merambat dan menyebabkan kebakaran.

"Karena faktor kemarau juga, api jadi cepat merambat," sebutnya.

Sedangkan untuk kebakaran bangunan seperti rumah, kontrakan, pabrik dan gudang dan lainnya disebabkan arus pendek listrik. Untuk lokasinya tersebar di berbagai daerah di Kabupaten Tangerang.

"Rata-rata karena hubungan arus pendek atau korsleting listrik. Lokasinya termasuk juga ada di kota besar," katanya.

Ujat mengimbau, masyarakat agar tidak melakukan membakaran sampah atau pun lahan selama musim kemarau, karena beresiko tinggi menyebabkan kebakaran.

"Pembakaran lahan atau sampah sembarangan juga menyebabkan polusi," pungkasnya.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill