Connect With Us

Tembus Rp22,8 Triliun, Investasi di Kabupaten Tangerang Didominasi Perumahan dan Industri Perkantoran

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 2 Januari 2024 | 15:40

Kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Tangerang. (@TangerangNews / Diskominfo Kab Tangerang)

TANGERANGNEWS.com- Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Tangerang melaporkan capaian investasi di Kabupaten Tangerang periode Januari sampai September 2023, yakni menembus angka sebesar Rp22,8 triliun.

"Jumlah realisasi investasi itu sudah mencapai target Kabupaten Tangerang yakni Rp 22,5 Triliun," kata Kepala DPMPTSP Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja pada Selasa, 2 Januari 2024.

Soma menyampaikan, realisasi investasi tersebut berasal dari Penanaman Modal Asing (PMA) diangka Rp11 triliun pada 2023, dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) sebesar Rp11,7 triliun.

Dijelaskan Soma, penyumbang terbesar dalam PMA dan PMDN didominasi oleh investasi sektor perumahan, kawasan industri dan perkantoran di Kabupaten Tangerang. Kata Soma, potensi ini menjadi penanda bahwa nilai investasi di Kabupaten Tangerang cukup menjanjikan dan mengalami tren kenaikan per tahun.

"Tahun 2020 jumlah realisasi investasi kita periode Januari-September berada diangka Rp 16 triliun, lalu merangkak naik di tahun 2021 ke Rp 18 triliun, lalu ke Rp 20 triliun ditahun 2022," terangnya.

Dia berharap, angka investasi di Kabupaten Tangerang dapat terus meningka di lebih banyak sektor, sehingga diharapkan dapat menggeliatkan sektor ekonomi masyarakat.

"Tentunya kami akan terus menggali potensi investasi dan memberikan pelayanan yang maksimal tanpa membeda-bedakan jenis investasinya," tutupnya.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

KOTA TANGERANG
Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang merencanakan akan membangun Alun-alun Benda dengan mengusung konsep kawasan aerotropolis, yang menyajikan ikon utama berupa monumen dari pesawat terbang asli.

KAB. TANGERANG
Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Selasa, 13 Januari 2026 | 21:40

Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Serang menjatuhkan vonis 3 tahun 6 bulan penjara kepada Arsin, Kepala Desa (Kades) Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill