Connect With Us

Buruh Wanita Cantik yang terseret Tronton Sempat Tulis Status Ini di Facebook

Ray | Selasa, 17 Oktober 2017 | 14:00

Seorang buruh wanita tewas dengan keadaan organ tubuh berantakan karena tertabrak hingga terlindas truk tronton, Senin (16/10/2017). (@TangerangNews 2017 / Achmad Irfan Fauzi)


TANGERANGNEWS.com-Identitas seorang buruh wanita yang meninggal setelah terseret tronton di pertigaan Telesonik Jalan Gatot Subroto KM 8, RT 03/01 Kelurahan Manis Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang pada  Senin (16/10/2017) kemarin telah terungkap. Dia adalah seorang gadis cantik asal Kota Bekasi bernama Shinta Putri Rahayu.

Sebelum berpulang rupanya Shinta sempat menulis status di akun Facebooknya ‘Kapan Pulang Sih’ pada 16 September 2017 lalu. Dirinya diketahui bekerja di PT Mayora Indah di Jatake, Kota Tangerang.

 

Hal itu seakan menjadi pertanda hingga mendapat komentar dari rekan-rekannya di media social tersebut.  Salah satunya bernama akun Yuu. Dia menulis doa untuk sahabatnya itu. Baca Juga :Buruh Pabrik Tewas Terseret Tronton di Tangerang

Shinta

“Pada tgl 16 september Almarhumah buat postingan tentang kecelakaan dan masih tgl yg sama almarhumah buat postingan " kapan pulang? " Dan pd tgl 16 oktober almarhumah pulang utk selama'a ke Rahmatullaah  :'(
Allaahu Rabbi, semoga Allah terima amal kebaikan selama beliau hidup didunia . Di ampuni dosa'a . In syaa allah meninggal'a syahid keduniaan ,”tulis Yuu di Wall status Shinta.


Dari aktifitas yang terlihat dalam akun media sosialnya, diketahui banyak sekali rekan-rekannya turut berduka. Terbukti dengan banyaknya jumlah sahabat yang mendoakan dia melalui akunnya. 

 

Shinta juga diketahui gemar dengan fotografi, karena salah satu fotonya terlihat dia sedang memegang camera SLR. Terakhir postingan almarhumah tampak pada 16 Oktober 2017 dirinya memposting tiket bioskop dengan film horor yang sedang popular saat ini berjudul Pengabdi Setan. Terlihat pada tiket yang dia foto itu tertera tanggal dan hari yakni  Minggu 15 Oktober.

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun.  Ga nyangka ini jadi sttus trakhir dia sblum mnuju maut,”tulis  RhaQuthy. (DBI/DBI)

NASIONAL
Ketum PWI Pusat Tanggapi Tuduhan Cash Back

Ketum PWI Pusat Tanggapi Tuduhan Cash Back

Rabu, 30 April 2025 | 23:03

Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Hendry Ch Bangun, menanggapi santai permintaan gelar perkara kasus "cash back" yang dilaporkan oleh Helmi Burman ke Polda Metro Jaya.

KOTA TANGERANG
Komisi III Apresiasi Penetapan Raperda PDRD, Optimistis PAD Meningkat

Komisi III Apresiasi Penetapan Raperda PDRD, Optimistis PAD Meningkat

Rabu, 30 April 2025 | 20:13

Ketua Komisi III DPRD Kota Tangerang, Sumarti, mengapresiasi disahkannya Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah (PDRD).

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

KAB. TANGERANG
Gedung Pengujian KIR Tercanggih Se-Indonesia Hadir di Legok Tangerang

Gedung Pengujian KIR Tercanggih Se-Indonesia Hadir di Legok Tangerang

Rabu, 30 April 2025 | 23:16

Gedung Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor (KIR) UPTD Legok, Kabupaten Tangerang resmi beroperasi, Rabu 30 April 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill