Connect With Us

Power Rangers Ikut Semprotkan Disinfektan di Cipondoh

Achmad Irfan Fauzi | Selasa, 24 Maret 2020 | 17:32

Pria berkostum power rangers sedang menyemprotkan disinfektan di lingkungan RT3/1 Cipondoh Makmur, Selasa (24/3/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Sosok super hero di film anak-anak muncul di tengah lingkungan warga RT 3/1 Kelurahan Cipondoh Makmur, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Selasa (24/3/2020). 

Pria berkostum Power Rangers itu membantu warga dalam mencegah penyebaran wabah COVID-19 dengan penyemprotan disinfektan.

Ternyata, ia seorang pengamen yang sengaja dilibatkan aparatur kelurahan dalam aksi penyemprotan disinfektan. 

"Jadi, itu pengamen. Sengaja saya libatkan," ujar Yoga Sektianto, Lurah Cipondoh Makmur kepada TangerangNews. 

Menurutnya, pria berkostum Power Rangers itu ditemukan sedang mengamen dengan menghibur anak-anak di kawasan Cipondoh. 

Daripada aktivitas mengamen itu berbahaya karena bisa memicu penyebaran wabah COVID-19 akibat terjadinya kerumunan massa, Yoga pun mengajak pengamen itu untuk terlibat dalam aksi penyemprotan disinfektan. 

Pria berkostum power ranger sedang menyemprotkan disinfektan di lingkungan RT3/1 Cipondoh Makmur, Selasa (24/3/2020).

"Saya jelaskan kepadanya terkait COVID-19 ini, untuk mengurangi aktivitas di luar rumah dan saya tawarkan untuk membantu kegiatan penyemprotan desinfektan di wilayah tadi," ungkapnya. 

Saat membantu penyemprotan disinfektan, pria itu menggendong tabung berisi cairan disinfektan dan menyemprotkannya ke area rumah warga di lingkungan tersebut.

Aksi tersebut menyedot perhatian warga. Pihak kelurahan juga sekaligus melakukan sosialisasi kepada warga untuk mencegah COVID-19 secara mandiri dengan menerapkan pola hidup bersih sehat (PHBS). 

Lurah mengatakan hak pengamen itu tetap diberikan atas pekerjaannya menjadi petugas penyemprotan disinfektan.

"Kami berikan perhatiaan kepada pengamen tersebut, tapi kami berpesan jangan ngamen dulu demi mencegah COVID-19," pungkasnya. (RMI/RAC)

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

KAB. TANGERANG
Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Dinkes Kabupaten Tangerang Perkuat Faskes Antisipasi Virus Nipah

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:29

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang mulai memperkuat fasilitas kesehatan (faskes) sebagai upaya mengantisipasi potensi temuan penyebaran virus Nipah di wilayahnya.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill