Connect With Us

Aklamasi, Sachrudin Terpilih Lagi Nakhodai Golkar Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 8 Juli 2020 | 16:08

Sachrudin saat diwawancarai wartawan usai terpilih kembali sebagai Ketua DPD Golkar Kota Tangerang, Rabu (8/7/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Petahana Sachrudin terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Golkar Kota Tangerang dalam musyawarah daerah (musda) Golkar ke-VI di Hotel Allium, Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu (8/7/2020).

"Musda sudah memilih ketua periode 2020-2025 secara aklamasi,  Alhamdulillah lancar," ujar Sachrudin menegaskan ia terpilih kembali.

Terpilihnya Sachrudin melalui rekomendasi dari 13 Pimpinan Kecamatan (PK) Golkar. Lalu, rekomendasi pun didapat Sachrudin dari sayap-sayap organisasi Golkar.

"Semua suara. PK 13, lainnya ormendi dan sayap," kata Sachrudin yang juga menjabat sebagai Wakil Wali Kota Tangerang ini. 

Terkait adanya sejumlah kader Golkar yang tidak dilibatkan dalam Musda kali ini, Sachrudin mengatakan, karena mereka tidak memiliki kewenangan. 

"Kepengurusan mereka juga sudah habis. Jadi, pelaksanaan Musda ini sudah sesuai dengan mekanisme," ucapnya. 

Adapun setelah para pengurus periode 2020-2025 ini terbentuk, kata Sachrudin, program DPD Golkar Kota Tangerang akan menjadi organisasi yang terbaik. 

"Nanti segala macam programnya dapat dirasakan masyarakat. Sehingga masyarakat mengakui eksistensi Golkar yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat," pungkasnya. (RMI/RAC)

NASIONAL
BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:28

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan Bibit Siklon Tropis 91S yang terpantau sejak 21 Januari 2026 telah berkembang menjadi Siklon Tropis Luana.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill