Connect With Us

Idul Adha, Aeropolis Berbagi Sembako & Santuni Yatim

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 31 Juli 2020 | 18:40

Direktur Aeropolis Totonafo Lase saat membagikan sembako kepada warga sekitar. (TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Aeropolis turut serta merayakan Idul Adha 1441 Hijriah dengan memberikan sembako kepada warga dan menyantuni anak-anak yatim.

Kegiatan santunan dilakukan secara simbolis di Plaza Aeropolis Commercial Park, Neglasari, Kota Tangerang, Jumat (31/7/2020).

Direktur Aeropolis Totonafo Lase mengatakan untuk tahun ini pihaknya tidak menggelar pemotongan hewan kurban. Sehingga, kegiatan berbagi tersebut diganti dengan menyalurkan 100 sembako dan santunan.

Sembako dan santunan tersebut menyasar warga yang tinggal di sekitar Aeropolis.

"Kami berusaha tetap berbagi untuk sesama. Bedanya, tahun lalu daging kurban, tapi sekarang sembako dan santunan," ujarnya.

Penerima sembako tersebut diwakili para ketua RT/RW. Selanjutnya disalurkan kepada warga.

Totonafo berharap sembako dan santunan ini dapat meringankan beban warga di tengah pandemi COVID-19.

"Bantuan ini tahap ketiga. Seluruhnya sudah ada 400 sembako yang kami salurkan dalam program Aeropolis berbagi ini," pungkasnya.(RMI/HRU)

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

OPINI
Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Sambut Tahun Baru dengan Meninggalkan Sistem Lama

Minggu, 4 Januari 2026 | 17:25

Tahun 2025 memang telah berlalu, lembaran baru tahun 2026 datang menggantikan. Namun, akankah sejumlah penderitaan, bencana dan kasus-kasus pembunuhan juga ikut menghilang? Atau makin bertambah seperti halnya bertambahnya deret angka.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill