Connect With Us

Dua Kelompok Massa Bentrok di Ciledug Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 6 September 2020 | 23:42

Suasana setelah terjadi kelompok massa terlibat bentrok di kawasan Kreo, Larangan, Ciledug, Kota Tangerang, Minggu (6/9/2020) malam. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Dua kelompok massa terlibat bentrok di kawasan Kreo, Larangan, Ciledug, Kota Tangerang, Minggu (6/9/2020) malam.

Bentrokan diketahui terjadi sekitar pukul 21.00 WIB. Di lokasi kejadian, puluhan orang diketahui saling meneriaki, bahkan saling serang. 

Bentrokan ini mengakibatkan arus lalu lintas di kawasan Ciledug macet.

Bahkan, sejumlah pedagang menutup toko dagangannya karena khawatir keributan tersebut akan meluas.

"Saya langsung tutup toko, takut kena dampaknya," kata Dahlan, pedagang jok. 

Belum diketahui pemicu bentrokan ini. Aparat dari TNI dan Polri yang diterjunkan ke lokasi berhasil mengurai massa. Beberapa tembakan terdengar dibuang pihak Kepolisian. Namun, emosi mereka makin menjadi. Emosi mereka baru reda setelah beberapa saat kemudian. (RED/RAC)

KAB. TANGERANG
Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Diduga Akun Wabup Intan Tanggapi Kritik Komika Mega Salsabillah Soal Birokrasi Berbelit-belit: “Biar Saja, Dia yang Salah”

Rabu, 31 Desember 2025 | 17:44

Beredar di media sosial Instagram tangkapan layar sebuah percakapan pesan langsung diduga milik Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah, dengan akun @intan.nurulhikmah.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 16:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) tancap gas melakukan pembersihan total di seluruh ruas jalan protokol dan titik-titik krusial penumpukan sampah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill