Connect With Us

PDIP Karawaci Berbagi Takjil di Simpang Pasar Baru

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 25 April 2021 | 18:48

Kegiatan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Karawaci Kota Tangerang saat membagikan takjil ke masyarakat setempat di simpang Pasar Baru, Kecamatan Karawaci, Minggu (25/4/2021) sore. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Karawaci Kota Tangerang, berbagi ratusan paket takjil bagi masyarakat untuk berbuka puasa. 

Aksi sosial tersebut berlangsung di simpang Pasar Baru, Kecamatan Karawaci, Minggu (25/4/2021) sore. 

"PAC Karawaci berupaya berbagi kepada masyarakat dengan membagi-bagikan paket takjil," ujar Abdi Jaya Bate, Ketua PAC PDI Perjuangan Karawaci. 

Ratusan takjil berisi menu berbuka puasa tersebut ditujukan kepada para pengendara yang melintas di kawasan Pasar Baru dan Gerendeng. 

"Jadi, sasarannya memang masyarakat umum, spontanitas kita membagikan di pinggir jalan," katanya. 

Kegiatan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Karawaci Kota Tangerang saat membagikan takjil ke masyarakat setempat di simpang Pasar Baru, Kecamatan Karawaci, Minggu (25/4/2021) sore.

Sekretaris PAC PDI Perjuangan Karawaci Susanto menambahkan, ada 200 paket takjil yang dibagikan kepada masyarakat pada kegiatan kali ini. 

"Ini pembagian perdana. Nanti kita akan lakukan setiap Minggu selama bulan suci Ramadan. Kawan-kawan masih banyak kerja sengaja kita ambil hari libur supaya semua ikut," katanya.

Susanto berharap, dengan pembagian takjil di bukan suci Ramadan ini perekonomian masyarakat kembali normal. 

"Semoga juga pandemi COVID-19 cepat berlalu, aktivitas masyarakat berjalan dengan baik sehingga perekenomian masyarakat meningkat," tuturnya. 

Salah seorang penerima takjil, Jacky, 60, mengucapkan terima kasih kepada PAC PDIP Karawaci dan mendoakan agar menjadi partai politik yang sukses membela wong cilik.

"Terimakasih banyak, biar makmur, sehat panjang umur, dan sukses selalu untuk PDIP," pungkasnya. (RAZ/RAC)

NASIONAL
Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Krisis Air Bersih Pasca Bencana, Produsen Pipa HDPE Tangerang Siap Dukung Kebutuhan Infrastruktur

Senin, 26 Januari 2026 | 21:07

Sejumlah bencana alam yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir di berbagai daerah Indonesia kembali memunculkan persoalan klasik namun krusial, yakni krisis air bersih.

TANGSEL
IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

Senin, 26 Januari 2026 | 19:04

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mencatatkan kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 84,81 per Januari 2026.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill