Connect With Us

Setiap Kamis, Karang Taruna Pagedangan Bagi-bagi Takjil Gratis

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 16 April 2021 | 20:54

Tim Karang Taruna Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang saat membagi-bagikan takjil kepada warga. (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com-Karang Taruna Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang membagi-bagikan takjil setiap Kamis selama bulan suci Ramadan 1442 Hijriah. 

 

Ketua Karang Taruna Kecamatan Pagedangan Rijal Muhtar mengatakan, berbagi takjil gratis merupakan salah satu rangkaian Bakti Ramadan. 

 

"Sasaran takjil gratis ini untuk warga pengendara sekitar wilayah Kecamatan Pagedangan," ujarnya, Jumat (16/4/2021). 

Adapun berbagi takjil ditarget dapat menyalurkan 1.000 paket takjil. Pembagian takjil ini hasil donasi dari sumbangan internal pengurus dan dermawan eksternal. 

 

Selain berbagi takjil, dalam Bakti Ramadan ini Karang Taruna Kecamatan Pagedangan juga memiliki program Tarling alias Tarawih Keliling. 

"Tarling seminggu sekali di masjid-masjid wilayah Pagedangan setiap malam jumat. Yang sudah dilakukan di masjid Raya Pagedangan dalam rangka dukungan pembangunan masjid raya Pagedangan Raudlotul Jannah," katanya. 

 

Lalu, ada pula program Khotmil Quran bersama santri Tahfizul Qur'an Daarul Furqon di Masjid Raya Pagedangan Raudlotul Jannah pada Kamis pekan ketiga Ramadan sebelum buka puasa. 

 

"Kami fokuskan juga ada ngabuburit sembari Ngophy (ngprek photography) sasaran peserta pemuda desa atau kelurahan 3 orang kamis minggu keempat  Ramadan bertempat di Rumah kebun Kadusirung," ucapnya.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill