Connect With Us

Terekam CCTV, Komplotan Maling Motor Gentayangan di Cimone Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 1 November 2021 | 16:31

Tangkapan layar komplotan pencuri saat beraksi di Perumahan Bugel Indah Cimone, Kota Tangerang sekitar pukul 06.50 Wib, Minggu 31 Oktober 2021. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Masyarakat Kota Tangerang harus waspada dengan keberadaan komplotan maling sepeda motor yang mengintai di mana-mana setiap saat.

Komplotan tersebut beraksi di Perumahan Bugel Indah Cimone, Kota Tangerang sekitar pukul 06.50 WIB, Minggu 31 Oktober 2021.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, komplotan berjumlah empat orang tak dikenal ini aksinya terekam kamera pengawas CCTV.

Mereka mencoba masuk ke dalam rumah dengan membuka paksa gembok pagar rumah, tetapi digagalkan oleh beberapa warga yang sempat curiga melihat kejadian itu.

Aksi mereka cukup nekat, pasalnya rumah yang disatroninya memiliki keamanan yang lengkap serta CCTV, dan berada di lokasi keramaian. 

Tak berhasil di rumah itu, komplotan ini kemudian beraksi di rumah yang tak jauh dari lokasi awal. Mereka berhasil membawa kabur satu unit motor gede.

Dari insiden itu, masyarakat diharap bisa menjadikan perhatian dan waspada atas pencurian dengan meningkatkan keamanan.

Terlebih, yang dikhawatirkan adalah mereka membawa senjata tajam yang bisa mengancam nyawa seseorang.

Sejauh ini TangerangNews masih berupaya mengkonfirmasi kejadian tersebut ke pihak Kepolisian.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

BANTEN
Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Atasi Sampah Tangsel, Pemprov Banten Sebar Toren POC ke TPS3R

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:11

Pemerintah Provinsi Banten turut membantu mengatasi sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dengan mulai mendistribusikan fasilitas Toren Pupuk Organik Cair (POC) dan sistem Biogas.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill