Connect With Us

Rusak Ringan, Armada Bus Mudik di Poris Plawad Tangerang Masih Layak Jalan

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 18 April 2022 | 13:44

Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang bersama Badan Pengelola Transportasi Jakarta (BPTJ) lakukan pemeriksaan kelayakan armada bus, yang akan digunakan untuk mengantar pemudik di Terminal Poris Plawad, Senin 18 April 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang bersama Badan Pengelola Transportasi Jakarta (BPTJ) lakukan pemeriksaan kelayakan armada bus, yang akan digunakan untuk mengantar pemudik di Terminal Poris Plawad, Senin 18 April 2022.

Dari hasil pemeriksaan tersebut , petugas temukan beberapa bus mengalami kerusakan kecil, sehingga diminta untuk dilakukan perbaikan, namun masih diizinkan beroperasi.

Adapun pemerisaan dilakukan pada seluruh bagian bus, mulai dari kondisi ban dan fungsi rem, alat keselamatan serta pertolongan pertama di dalam bus, fungsi dari lampu, serta surat kelengkapan izin trayek.

“Kami temukan beberapa bus alami kerusakan kecil , seperti pasa bagian wiper atau alat penyeka air hujan pasa kaca depan bus,” kata Wahyudi Iskandar, Kepala Dishub Kota Tangerang.

 

Namun demikian, awak bus hanya mendapat teguran untuk segera dilakukan perbaikan dan masih diizinkan beroperasi melayani pemudik. “Karena kategori kerusakan ringan,” jelasnya.

Menurutnya ramp check dilakukan jelang arus mudik untuk memastikan kelayakan bus untuk beroperasi di jalan melayani pemudik.

“Sejauh ini belum ada bus yang dilarang beroperasi , karena kerusakan bus masih dalam kategori ringan,” ujarnya.

Pemeriksaan kelayakan armada bus telah dilakukan sejak tanggal 5 April 2022 lalu dan secara berkala akan dilakukan hingga arus mudik maupun arus balik Lebaran 2022.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

PROPERTI
Dekat BSD dan Tol Serbaraja, Dapatkan Rumah 2 Lantai Seharga Rp400 Jutaan di Legok

Dekat BSD dan Tol Serbaraja, Dapatkan Rumah 2 Lantai Seharga Rp400 Jutaan di Legok

Sabtu, 22 November 2025 | 18:19

Wida Agung Group secara resmi meluncurkan proyek terbarunya, Widari Residence, sebuah mega cluster yang menawarkan rumah dua lantai dengan harga terjangkau mulai dari Rp400 jutaan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill